Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Malam Ini, Neymar Takkan Main Bela PSG

Kompas.com - 05/08/2017, 10:05 WIB
Jalu Wisnu Wirajati

Editor

PARIS, KOMPAS.com - Keinginan Neymar Jr untuk bisa turun bersama Paris Saint-Germain pada pekan pertama Ligue 1 Sabtu (5/8/2017) malam, tampaknya takkan mungkin terjadi.

Dilansir dari BBC, sertifikat transfer internasional (ITC) Neymar belum rampung hingga Jumat (4/8/2017) tengah malam.

Karena itu, dia paling hanya duduk di tribune Parc des Princes melihat rekan-rekan barunya bertanding melawan klub promosi Amiens.

Padahal, Neymar sudah siap andai pelatih Unai Emery langsung memainkannya langsung pada laga kompetitif, sehari setelah dia diperkenalkan sebagai pemain baru PSG.

"Saya siap menjalani pertandingan besok, kenapa tidak?" ujar Neymar saat menjalani jumpa pers pertamanya, Jumat kemarin.

"Bermain sepak bola adalah hal yang saya cintai. Saya akan berbicara dengan staf pelatih (untuk mengetahui bisa main atau tidak) dan menunggu lampu hijau," tuturnya.

Bintang tim nasional Brasil berusia 25 tahun itu pindah dari Barcelona ke PSG dengan memecahkan rekor transfer dunia. PSG membeli klausul pembelian minimum Neymar sebesar 222 juta euro atau Rp 3,5 triliun.

Neymar mengaku antusias untuk membawa tim barunya berprestasi. Dia pun tak masalah dimainkan di posisi mana pun oleh Emery.

"Ambisi klub adalah ambisi saya juga. Saya mencoba membuat sejarah di klub ini," ucap Neymar.

"Saya juga siap dimainkan di posisi mana pun pelatih menempatkan yang penting saya bermain," tuturnya.

Neymar biasa beroperasi sebagai penyerang kiri ketika di Barcelona. Di PSG, posisi tersebut musim lalu bergantian diisi oleh Julian Draxler, Angel Di Maria, atau Lucas Moura.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com