Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PSIS Akan Pakai Stadion Kebundalem Kendal bila Jatidiri Diperbaiki

Kompas.com - 25/07/2017, 15:26 WIB
Slamet Priyatin

Penulis

KENDAL, KOMPAS.com - PSIS Semarang akan menggunakan Stadion Utama Kebundalem Kendal, Jawa Tengah. Opsi ini dipilih bila Stadion Jatidiri Semarang diperbaiki.

PSIS mengambil langkah ini karena Kabupaten Kendal bersebelahan dengan kota Semarang. Apalagi, Stadion Kebundalem layak digunakan untuk menggelar pertandingan.

Chief Executive Officer PSIS Semarang, Yoyok Sukawi, mengatakan bahwa saat ini baru tribune belakang gawang yang sedang direnovasi. Dengan demikian, Stadion Jatidiri masih bisa digunakan untuk menjamu lawan.

"Kami baru akan pindah setelan lapangannya di-buldozer. Kalau belum dan tidak membahayakan penonton, kami tetap memakainya,” kata Yoyok.

Yoyok menambahkan, kekurangan Stadion Kebundalem hanya pada lampu penerangan. Sebab, stadion kebanggaan masyarakat Kendal itu belum dipasang lampu sehingga tidak bisa digunakan untuk pertandingan malam hari.

"Nanti kami minta ke PSSI, agar pertandingannya sore hari," ujar Yoyok, yang mengaku belum tahu kapan lapangan sepak bola Jatidiri diperbaiki.

Terkait dengan hal itu, kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Kendal, Tavip Purnomo, mengatakan bahwa tidak mempersoalkan bila lapangan sepak bola Kebundalem digunakan oleh PSIS. Pihaknya malah senang, karena Kendal bisa dikenal.

"Tetapi semua tergantung bupati. Kalau bupati mengizinkan, kami tetap mengizinkan," kata Tavip.

Menurut Tavip, Stadion Kebundalem bisa menampung sekitar 25.000 penonton. Namun dirinya mengkhawatirkan bila terjadi kerusuhan. Sebab letak stadion tersebut dekat dengan perkampungan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

Badminton
Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com