Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 11/07/2017, 07:43 WIB
Anju Christian

Penulis

KOMPAS.com - Bintang Barcelona, Neymar, membuka peluang untuk pindah ke Eibar, yang cuma berstatus penghuni papan tengah Divisi Primera La Liga, kasta pertama Liga Spanyol, musim 2016-2017.

Pengakuan itu terlontar dari mulut Neymar ketika menghadiri Five Soccer Tournament di Brasil, Senin (10/7/2017).

Awalnya, Neymar mendapatkan pertanyaan seputar masa depannya untuk jangka panjang, apakah bakal terus bertahan di Barcelona atau tidak.

"Siapa yang mengetahui masa mendatang? Saya merasa sangat bahagia saat ini. Namun, apa pun bisa terjadi," kata Neymar menjawab pertanyaan tersebut.

Baca juga: Manchester United "Dijajah" Agen yang Dibenci Alex Ferguson

Kemudian, bintang asal Brasil itu dimintai komentar terkait kemungkinan bergabung dengan Manchester United.

Neymar pun menjawab, "Ya atau Eibar."

Penuturan terakhir dari Neymar agak diragukan keseriusannya. Sebab, Eibar tentu tidak bisa dibandingkan dengan Barcelona.

Tim asal Basque itu cuma bertengger di peringkat kesepuluh untuk klasemen akhir Liga Spanyol musim lalu. Terbentang jarak 36 poin dengan Barcelona di posisi kedua.

Baca juga: Romelu Lukaku dan Upaya Memperbaiki Reputasi Belgia di Old Trafford

Adapun ketertarikan dari Manchester United telah terbukti. Hal itu dilontarkan Wagner Ribeiro selaku agen Neymar pada September 2016.

Dilaporkan media-media Eropa, Manchester United sempat melayangkan tawaran bernilai 190 juta euro (sekitar Rp 2,9 triliun) tahun lalu.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Terkini Lainnya

Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Liga Indonesia
Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Timnas Indonesia
Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Liga Indonesia
Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Sports
Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Liga Indonesia
Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Timnas Indonesia
Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Timnas Indonesia
Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Internasional
Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Badminton
Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

Badminton
Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Liga Italia
Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com