Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inter Milan Segera "Sekolahkan" Gabigol

Kompas.com - 24/06/2017, 20:22 WIB
Anju Christian

Penulis

KOMPAS.com - Agen Gabriel Barbosa alias Gabigol, Wagner Ribeiro menyebut bahwa Inter Milan bakal melepas kliennya dengan status pinjaman pada bursa transfer musim panas 2017.

Gabigol baru direkrut Inter Milan pada pertengahan 2016. Nilai belinya tergolong mahal untuk pemain berusia 20 tahun, yaitu 29,5 juta euro (sekitar Rp 439,8 juta euro).

Hanya, pemain asal Brasil itu gagal memberikan kontribusi signifikan. Dia cuma menjalani 183 menit di lapangan dengan hiasan satu gol pada berbagai ajang musim 2016-2017.

Oleh karenanya, Inter Milan berniat melepas Gabigol demi menambah jam terbang.

"Inter Milan memang ingin meminjamkan dia ke klub lain. Telah ada ketertarikan dari Spanyol dan Inggris," ucap Ribeiro.

Baca: Perlukah Liverpool Hamburkan Rp 1,2 Triliun demi Berlari 34 Km Per Jam?

Ditengarai salah satu peminat Gabigol adalah Las Palmas. Namun, sang pemain menolak bergabung karena klub tersebut dianggap tidak memiliki proyek menjanjikan.

Selain Las Palmas, ada pula laporan ketertarikan dari Porto. Kabar terakhir dibantah oleh Ribeiro.

"Tidak ada seorang pun dari Porto mengontak saya. Jadi, itu adalah kebohongan," ucap dia.

Gabigol bukanlah satu-satunya surplus di skuad Inter Milan. Tim beralias I Nerazzurri juga segera melepas Rodrigo Palacio saat kontraknya kedaluwarsa pada 30 Juni 2017.

Adapun di sektor tengah, Inter Milan berniat melego Ever Banega demi memberikan tempat kepada Borja Valero.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com