Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Egy Maulana Tak Mau Timnas U-19 Dibandingkan dengan Era Evan Dimas

Kompas.com - 22/06/2017, 17:48 WIB

KOMPAS.com - Winger Timnas Indonesia U-19, Egy Maulana Vikri, meminta publik untuk tidak menaruh ekspektasi yang besar pada Timnas U-19 saat ini. Egy juga tidak ingin ia dan rekan-rekan dibandingkan dengan kesuksesan yang pernah diraih Timnas U-19 generasi Evan Dimas.

Kesuksesan generasi Evan Dimas menjadi juara di Piala AFF U-19 pada tahun 2013 memang menjadi sebuah tolak ukur untuk menilai sukses perjalanan Timnas di berbagai level. Termasuk Timnas U-19 yang saat ini sedang disiapkan untuk berlaga pada Piala AFF U-19 bulan September nanti.

Menurut Egy, belum saatnya bagi Timnas U-19 untuk diarahkan ke sana. Pasalnya, ia menilai Timnas U-19 saat ini masih belum meraih gelar apapun. Egy pun tidak mau banyak sesumbar dan memilih untuk memberikan bukti saat sudah bermain di atas lapangan.

“Kami masih belum mau sesumbar akan lebih baik dari generasi Evan Dimas atau bagaimana. Kami yang penting kerja dulu berikan bukti dan gelar, setelah itu baru berani bicara tentang itu,” tutur Egy.

Meski begitu, pemain berusia 17 tahun itu tidak memungkiri bahwa sukses yang diraih oleh generasi Evan Dimas selalu "menghantui" Timnas U-19 saat ini. Gelar juara Piala AFF U-19 seolah menjadi beban. Tetapi, Egy coba bersikap lebih dewasa dan menilai hal tersebut sebagai sebuah motivasi dan tanggung jawab.

“Bagi kami itu bisa jadi beban karena memang nama besar mereka sudah ada. Tapi kami tidak mau pusing dan jadikan sebagai motivasi saja. Target kami bisa capai lebih baik dari capaian mereka,” tambah pemain jebolan ASIOP Apacinti ini.

Mengenai perhelatan Piala AFF U-19 bulan September mendatang, Egy mengaku sudah cukup siap. Pengalaman yang mereka dapatkan usai berlaga di Toulon Turnamen 2017 di Prancis jadi bekal penting. Mental mereka terasah usai bertanding melawan Brasil, Rep Ceska dan Skotlandia.

“Pengalaman di Toulon yang kami dapat adalah mental karena kami banyak melawan tim besar. Mereka mungkin anggap kami kecil tapi mereka sulit kalahkan kami. Sepak bola kita tidak kalah dengan mereka,” tutup pemain kelahiran Medan 7 Juli tahun 2000 ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com