Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Timnas U-19 Nyaris Kalah di Tangan Persibo

Kompas.com - 17/06/2017, 22:12 WIB
Ferril Dennys

Penulis

BOJONEGORO, KOMPAS.com - Tim nasional U-19 Indonesia bermain imbang 1-1 dengan Persibo Bojonegoro dalam pertandingan persahabatan di Stadion Letjen Soedirman pada Sabtu (17/6/2017).

Timnas U-19 kesulitan untuk mencetak gol sehingga pasukan Indra Sjafri hanya bermain imbang 0-0 pada babak pertama.

Bahkan, Egy Maulana dan kawan-kawan harus kebobolan terlebih dulu saat babak kedua berjalan 15 menit.

Gawang timnas yang dikawal Agil Savik bobol setelah gagal membendung bola hasil sepakan keras Nugroho Fathur dari luar kotak penalti.

Gol tersebut membuat skuad Garuda Nusantara terlecut. Pada menit ke-67, Indonesia mampu menyamakan kedudukan berkat gol Hanis Saghara. Egy Maulana memberikan umpan terobosan.

Hanis lalu menggiring bola ke dalam kotak penalti dan kemudian melepaskan tendangan keras yang tak mampu dibendung kiper tim tuan rumah.

Setelah itu, timnas memiliki dua peluang emas lewat aksi Egy. Peluang pertama dibukukan pemain asal Medan tersebut pada menit ke-71 tetapi berhasil digagalkan kiper Persibo.

Lalu kiper Persibo, Tony Aryo, kembali membuat Egy gigit jari karena mampu menepis bola hasil tendangan bebasnya.

Indonesia juga sebetulnya unggul jumlah pemain menyusul dikartumerahkannya M Irawan pada menit ke-82.

Sayang, Indonesia gagal memanfaatkan keunggulan jumlah pemain. Skor imbang 1-1 bertahan hingga laga usai.

Selanjutnya, timnas U-19 akan melawan Malang United di Stadion Gajayana, Malang, pada Selasa (20/6/2017).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Alasan Wasit Tak Cek VAR Saat Usir Ivar Jenner pada Qatar Vs Indonesia

Alasan Wasit Tak Cek VAR Saat Usir Ivar Jenner pada Qatar Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Profil Nasrullo Kabirov: Pernah ke Indonesia, Punya Riwayat Beri Qatar 3 Penalti

Profil Nasrullo Kabirov: Pernah ke Indonesia, Punya Riwayat Beri Qatar 3 Penalti

Internasional
Barcelona Vs PSG, Perang Besar Sepak Bola untuk Xavi

Barcelona Vs PSG, Perang Besar Sepak Bola untuk Xavi

Liga Champions
Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Badminton
AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

Liga Italia
Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Olahraga
Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Liga Indonesia
3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Qatar di Piala Asia U23 2024

3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Qatar di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Dewa United 0-3, Bajul Ijo Dijebol Mantan

Hasil Persebaya Vs Dewa United 0-3, Bajul Ijo Dijebol Mantan

Liga Indonesia
Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Liga Champions
Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Liga Inggris
Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

Timnas Indonesia
Top Skor Liga Inggris: Cole Palmer-Haaland Teratas dengan 20 Gol

Top Skor Liga Inggris: Cole Palmer-Haaland Teratas dengan 20 Gol

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com