Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soal Morata, Mantan Pelatih Yunior Man United Khawatirkan Rashford

Kompas.com - 16/06/2017, 10:46 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber JUARA

KOMPAS.com - Manchester United dikabarkan selangkah lagi bakal mendapatkan striker Real Madrid, Alvaro Morata (24).

Hal tersebut merupakan kabar gembira bagi Setan Merah, tetapi tidak bagi Rene Meulensteen (53), yang merupakan mantan pelatih tim yunior Man United.

Rene Meulensteen cemas karena transfer Alvaro Morata ini dapat mengancam masa depan para striker muda Manchester United, terutama Marcus Rashford (19).

Meulensteen percaya bahwa jika Morata benar-benar bergabung dengan Man United, Rashford akan kembali kesulitan mendapat kesempatan bermain sebagai striker utama.

Pasalnya, kedua pemain tersebut memiliki posisi dan tipe permainan yang hampir sama. Sebelumnya, Rashford sudah kesulitan mendapatkan kesempatan beraksi.

Penyerang muda tim nasional Inggris itu tidak mampu bersaing dengan andalan utama Manajer Jose Mourinho musim lalu, Zlatan Ibrahimovic.

"Semua bergantung kepada jenis striker seperti apa yang didatangkan Mourinho. Jika mereka menghabiskan banyak uang untuk hal tersebut, ada kemungkinan Marcus kembali bergeser ke sayap kiri atau kanan," kata Meulensteen kepada 888sport.

"Dia bisa bermain di area tersebut, tetapi posisi terbaiknya sebagai striker. Saya sangat berharap ada pemain baru yang tidak membuat Marcus sepenuhnya tersingkir karena itu akan sangat memalukan," ujarnya.

PIERRE-PHILIPPE MARCOU/AFP Penyerang Real Madrid, Alvaro Morata, merayakan gol ke gawang Celta Vigo, dalam laga La Liga di Stadion Santiago Bernabeu, Sabtu (27/8/2016) waktu setempat.
Meulensteen pernah menjadi pelatih kepala tim yunior dan cadangan Man United pada periode 2001-2006.

Pelatih berkebangsaan Belanda itu pun masih ingat saat Rashford bergabung dengan timnya pada 2005.

Baca juga: Mourinho: Rashford Tengah Jatuh Cinta kepada Sepak Bola

"Saya sangat menyukai Marcus dan pernah bekerja bersamanya saat ia masih anak-anak. Ia bergabung dengan Man United pada usia tujuh tahun," ucap Meulensteen.

"Dia tidak sabar memulai latihan dan selalu berpikir waktu berlatih terlalu singkat baginya. Hingga saat ini, ia masih memiliki semangat tersebut yang sangat penting bagi seorang pemain profesional," tuturnya.

Meulensteen saat ini tengah menganggur setelah mengundurkan diri dari klub Liga Israel, Maccabi Haifa, pada 13 Februari 2017.

Sebelumnya, ia pernah menjadi pelatih Brondby, Anzhi Makhachkala, dan Fulham. (Verdi Hendrawan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber JUARA


Terkini Lainnya

Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Liga Indonesia
Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Liga Indonesia
Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Liga Inggris
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com