Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Torehan Emas Edin Dzeko pada Laga Perpisahan Totti

Kompas.com - 29/05/2017, 10:45 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber JUARA

ROMA, KOMPAS.com - Laga AS Roma saat menjamu Genoa, Minggu (28/5/2017), adalah tentang sang kapten, Francesco Totti (40).

Namun, Edin Dzeko juga menyita perhatian berkat torehan emas dalam sejarah klub beralias I Lupi (Serigala).

Stadion Olimpico menjadi saksi perpisahan Totti setelah mengabdi selama dua dekade lebih untuk AS Roma.

Dalam laga tersebut, Roma menang 3-2. Gol-gol I Lupi diciptakan oleh Dzeko (menit ke-10), Daniele De Rossi (74'), dan Diego Perotti (90').

Genoa membalas dua gol melalui aksi Pietro Pellegri (3') dan Darko Lazovic (79').

Selain melepas legenda terbesar klub, publik Roma juga menyambut sang raja gol anyar, Dzeko.

Penyerang asal Bosnia-Herzegovina berusia 31 tahun itu menjadi top scorer Serie A 2016-2017. Dzeko mencetak 29 gol sepanjang kompetisi musim ini.

Jumlah tersebut membuatnya memecahkan rekor klub yang bertahan selama 86 tahun!

Rekor yang dimaksud ialah sebagai pemain pertama Roma yang mengoleksi gol terbanyak dalam semusim kompetisi di Serie A.

Sosok terakhir yang menorehkan catatan serupa ialah almarhum Rodolfo Volk. Eks striker tajam legendaris itu juga membukukan 29 gol untuk I Lupi pada Serie A 1930-1931.

Benang merah menarik yang menghubungkan rekor Dzeko dengan Volk ialah situasi kompetisi.

Seperti halnya musim ini, liga ketika itu dikuasai Juventus, sedangkan Roma duduk sebagai runner-up pada klasemen akhir.

Dzeko sendiri menjadi raja gol pertama yang mewakili AS Roma sejak Totti dianugerahi Sepatu Emas pada 2006-2007 dengan 26 gol. (Beri Bagja)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Putri Indonesia Vs Singapura, Satoru Mochizuki Buta Kekuatan Lawan

Timnas Putri Indonesia Vs Singapura, Satoru Mochizuki Buta Kekuatan Lawan

Timnas Indonesia
Inter Milan Resmi Ganti Pemilik Setelah Suning Gagal Lunasi Pinjaman

Inter Milan Resmi Ganti Pemilik Setelah Suning Gagal Lunasi Pinjaman

Liga Italia
Buta soal Indonesia, Kini Rivera Ukir Nama Jadi Legenda Madura United

Buta soal Indonesia, Kini Rivera Ukir Nama Jadi Legenda Madura United

Liga Indonesia
Pesan Ronaldo Usai Kroos Pensiun: Terima Kasih, Terbaik untuk Anda...

Pesan Ronaldo Usai Kroos Pensiun: Terima Kasih, Terbaik untuk Anda...

Liga Spanyol
Satoru Ingin Naturalisasi Pemain di Timnas Putri, Claudia Siap Belajar

Satoru Ingin Naturalisasi Pemain di Timnas Putri, Claudia Siap Belajar

Timnas Indonesia
Harga Tiket Persib Vs Madura United di Final Championship Series Liga 1

Harga Tiket Persib Vs Madura United di Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Gregoria Fokus Jaga Fisik dan Mental Jelang Olimpiade Paris 2024

Gregoria Fokus Jaga Fisik dan Mental Jelang Olimpiade Paris 2024

Badminton
Irak Jalani Persiapan Singkat, Kans Timnas Indonesia Ambil Peluang

Irak Jalani Persiapan Singkat, Kans Timnas Indonesia Ambil Peluang

Timnas Indonesia
Tekad Apriyani/Fadia Naik Podium Sebelum Olimpiade Paris 2024

Tekad Apriyani/Fadia Naik Podium Sebelum Olimpiade Paris 2024

Badminton
Tanggapan Filipina Satu Grup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Tanggapan Filipina Satu Grup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Liga Indonesia
Final Championship Series Liga 1, Pesan Passos Soal Mentalitas Kiper Persib

Final Championship Series Liga 1, Pesan Passos Soal Mentalitas Kiper Persib

Liga Indonesia
Ketika Media Vietnam Sorot STY Tertawa Usai Drawing Piala AFF 2024

Ketika Media Vietnam Sorot STY Tertawa Usai Drawing Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Final Liga Europa, Bayer Leverkusen Serba Bisa, Atalanta Pilih Berani

Final Liga Europa, Bayer Leverkusen Serba Bisa, Atalanta Pilih Berani

Liga Lain
Respons Pelatih Persib Lakoni Final Leg Satu di Kandang, Keuntungan atau Kerugian?

Respons Pelatih Persib Lakoni Final Leg Satu di Kandang, Keuntungan atau Kerugian?

Liga Indonesia
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Atalanta Vs Bayer Leverkusen

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Atalanta Vs Bayer Leverkusen

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com