Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diego Costa: Saya Tahu Chelsea Akan Menjual Pemain

Kompas.com - 28/05/2017, 15:15 WIB

LONDON, KOMPAS.com - Striker Chelsea, Diego Costa, mengaku bahwa timnya punya keinginan untuk menjual pemain. Hanya, dia menegaskan tak mau jadi pemain tersebut dan memilih bertahan di Stamford Bridge. 

Hal itu dikatakan oleh Costa seusai final Piala FA versus Arsenal di Stadion Wembley, Sabtu (27/5/2017). Costa mencetak satu gol pada laga tersebut, tetapi Chelsea kalah 1-2 karena gol Alexis Sanchez dan Aaron Ramsey. 

Seusai pertandingan, Costa ditanya soal masa depannya. Namun, striker tim nasional Spanyol itu mengaku masih belum tahu menahu. 

“Saya tahu Chelsea akan menjual pemain. Namun, saya katakan kepada manajemen, bahwa masih punya sisa kontrak dua tahun lagi,” kata Costa seperti dilansir Goal

Baca juga: Hal Menarik dari Kesuksesan Arsenal Kalahkan Chelsea dan Raih Piala FA

Costa disebut-sebut diincar oleh salah satu klub China. Namun, dia menegaskan tak mau hengkang dari Benua Biru hanya demi keuntungan finansial. 

“Saya tak mau pergi ke klub lain atas keinginan manajemen. Saya hanya ingin pergi ke klub lain di Eropa dan mereka tahu itu. Jika tidak, saya akan bertahan hingga kontrak berakhir,” tutur Costa.

“Uang memang bagus. Namun, saya sudah bersyukur dengan yang sudah saya dapatkan saat ini,” kata pemain berdarah Brasil itu. 

Kendati demikian, Costa tetap punya opsi untuk pergi. Hal itu bakal dilakukannya jika sudah tak lagi mendapat kepercayaan dari tim pelatih.  

“Saya masih punya kontrak dan tak ingin pergi. Namun, jika kesempatan bermain saya berkurang atau pelatih tak memperhitungkan saya lagi, saya mungkin akan pergi. Namun, ke klub yang sesuai dengan keinginan saya,” ucapnya.

“Target saya berikutnya adalah Piala Dunia. Saya akan punya kesempatan itu jika terus bermain dalam puncak performa,” ujar pengoleksi lima gol dari 15 penampilan bersama timnas Spanyol ini. 

Musim ini, Costa tampil dalam 35 pertandingan Premier League dan mencetak 20 gol. Jumlah itu sama dengan musim pertamanya di Chelsea pada 2014-2015. 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com