Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rangkuman Liga Spanyol 2016-2017

Kompas.com - 22/05/2017, 10:00 WIB
Ferril Dennys

Penulis

Sumber JUARA

KOMPAS.com - La Liga 2016-2017 resmi berakhir pada Minggu (21/5/2017). Berikut rekapitulasi dari kompetisi level teratas Spanyol itu pada musim ini.

1. Real Madrid menjadi juara Liga Spanyol untuk kali ke-33 sepanjang sejarah klub. El Real memutus dahaga trofi yang terakhir mereka menangi pada 2011-2012 saat dilatih Jose Mourinho.

Bersama Zinedine Zidane musim ini, Madrid finis dengan raihan 93 poin, minus tujuh angka dari skuad asuhan Mourinho lima tahun silam.

Cristiano Ronaldo cs musim ini juga meraih gelar dengan selalu bikin gol dalam setiap laga. Hal itu baru kali ini mereka alami.

2. Bersama Real Madrid, Barcelona (90) dan Atletico Madrid (78) sudah memesan tempat di fase grup Liga Champions 2017-2018.

Tim peringkat keempat, Sevilla (72), menyusul mereka jika mampu lolos dari lubang fase play-off.

Khusus untuk Barca, peluang mereka menutup musim ini dengan raihan gelar tinggal tersisa dari Copa del Rey. Mereka akan meladeni Alaves pada 27 Mei.

3. Tim peringkat 5-6, Villarreal (67) dan Real Sociedad (64), ada di zona Liga Europa.

Villarreal masuk langsung di fase grup, sedangkan Sociedad harus melewati pintu Kualifikasi III.

Sociedad masih berpeluang lolos langsung juga ke fase grup andai Barcelona menjuarai Copa del Rey untuk mengambil jatah El Barca.

Jika itu terjadi, jatah ke Kualifikasi III Liga Europa bakal diturunkan ke tim peringkat ketujuh, dalam hal ini Bilbao (63).

Namun, jika Barca kalah di final, Alaves yang melaju ke fase grup Liga Europa 2017-2018.

4. Sporting Gijon (31), Osasuna (22), dan Granada (20) turun level ke Segunda Division atau kasta kedua Liga Spanyol.

Posisi mereka akan digantikan Levante (juara Segunda 2016-2017) dan dua tim lain yang menanti hasil lengkap menuju pekan-pekan terakhir.

5. Lionel Messi kembali finis sebagai top scorer kompetisi. Ia mencetak 37 gol sepanjang 2016-2017.

Trofi pribadi El Pichichi musim ini menjadi yang keempat buat megabintang Argentina itu selama berkiprah di Barcelona.

Pemain berusia 29 tahun tersebut meraihnya pula pada 2009-2010 (34 gol), 2011-2012 (50), dan 2012-2013 (45). (Beri Bagja) 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com