Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berita Populer Bola, Friksi di Madrid, Gol Terry, hingga Ridwan Kamil

Kompas.com - 17/05/2017, 06:26 WIB

KOMPAS.com - Berita populer di Kanal Bola Kompas.com pada Selasa (16/5/2017) begitu beragam. Mulai dari andil John Terry dalam kemenangan Chelsea hingga pendapat Ridwan Kamil soal sepak bola dan Persib Bandung.

Artikel populer di Kanal Bola kemarin adalah soal api dalam sekam di kamar ganti Real Madrid. Beredar kabar, ada friksi antara pelatih Zinedine Zidane dan striker Alvaro Morata.

Alvaro Morata tertangkap kamera meninggalkan lapangan duel Real Madrid versus Sevilla, Minggu (14/5/2017), dengan wajah murung.

Rekaman gambar di saluran Deportes Cuatro dan Jugones memperlihatkan Zidane memegang lengan Morata, sedangkan dia melewati pelatihnya itu sambil melengos.

Tanpa melihat muka Zidane, Morata menolak berjabat tangan dan bergegas menuju bangku pemain cadangan.

Baca selengkapnya: Tanpa Melihat Muka Zidane, Morata Tolak Jabat Tangan

John Terry mencetak gol pertamanya musim ini saat Chelsea menang 4-3 atas Watford pada laga tunda pekan ke-28 Premier League - kasta teratas Liga Inggris - di Stadion Stamford Bridge, Senin (15/5/2017) atau Selasa dini hari WIB.

Hasil positif melawan Watford kian mendekatkan Chelsea ke rekor di Premier League. Pasukan Antonio Conte itu tinggal berjarak satu kemenangan lagi untuk menjadi tim pertama yang sanggup membukukan catatan 30 kemenangan pada era Premier League.

Baca selengkapnya: Hasil Liga Inggris, Gol John Terry Warnai Kemenangan Chelsea

Dirk Kuyt berhasil mengantarkan Feyenoord Rotterdam menjuarai Eredivisie - kasta teratas Liga Belanda - musim 2016-2017. Namun, siapa sangka, soal target Kuyt membawa Feyenoord juara itu sempat dianggap lelucon.

Kejadian itu terjadi pada musim panas 2015. Ketika itu, Kuyt kembali ke Feyenoord - klub yang sempat dibelanya pada 2003-2006, seusai tiga musim membela Fenerbahce.

"Ketika datang pertama kali dua tahun lalu, saya melihat semua orang tertawa ketika saya berbicara klub ini bisa juara liga," ucap Kuyt.

Baca selengkapnya: Target Kuyt Juara bersama Feyenoord Sempat Dianggap Lelucon

Josep Guardiola mengaku dirinya akan dipecat oleh manajemen Barcelona atau Bayern Muenchen andai gagal mempersembahkan trofi dalam satu musim, seperti terjadi di Manchester City tahun ini.

Manchester City gagal meraih satu pun gelar bergengsi pada musim debut Guardiola di Liga Inggris. Bahkan, dengan dua laga tersisa, klub berjulukan The Citizens itu masih belum menggaransi tiket ke Liga Champions musim depan.

"Dengan situasi ini dan di klub besar, saya mungkin sudah dipecat," kata Josep Guardiola

Baca selengkapnya: Kalau di Bayern atau Barcelona, Guardiola Sudah Dipecat

Wali Kota Bandung, Ridwan Kamil, mengungkapkan pandangannya terkait dunia sepak bola dan klub kebanggaan Jawa Barat, Persib Bandung.

Menurut Kang Emil, panggilan akrabnya, sepak bola adalah olahraga yang bisa membangkitkan rasa nasionalisme dan menyatukan bangsa Indonesia.

"Di republik ini, tidak ada nasionalisme hari ini kecuali sepak bola. Sepak bola bisa menyatukan dan (menimbulkan) kebanggaan," tutur Emil saat berkunjung ke redaksi Kompas.com, Senin lalu.

Baca selengkapnya: Sepak Bola dan Persib Bandung di Mata Ridwan Kamil

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com