Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persegres Bersyukur Bisa Raih Kemenangan Perdana

Kompas.com - 12/05/2017, 23:29 WIB
Hamzah Arfah

Penulis

GRESIK, KOMPAS.com – Pekan keenam kompetisi Liga 1 terasa indah bagi skuad Persegres Gresik United. Pasalnya, tim Laskar Joko Samudro berhasil mengemas kemenangan perdana musim ini.

Menjamu Persiba Balikpapan di Stadion Petrokimia, Gresik, Jumat (12/5/2017) malam, Persegres mencatat kemenangan tipis 2-1 melalui gol Patrick da Silva pada menit ke-22 dan Komarudin (40). Gol balasan Persiba dihasilkan Marlon da Silva dari titik putih pada menit ke-51.

“Kebetulan posisinya terjepit, ternyata anak-anak bermain luar biasa. Soal kunci kemenangan, saya kira motivasi, karena anak-anak juga sudah janji, bila perlu mati di lapangan usai terpuruk,” ucap pelatih Persegres Hanafi selepas pertandingan.

“Soalnya kalau anak-anak semangat dan terus hati-hati, terus nggak ada gangguan, setelah jadwal terus kemarin dipengaruhi wasit (lawan Bhayangkara), kami main di mana-mana bagus, mulai Persib Bandung, Borneo, dan ini tadi anak-anak bisa tampil seperti itu,” kata dia.

Hanafi dan Persegres memang pantas bersyukur, karena selepas mengais poin perdana usai menahan imbang tuan rumah Persipura Jayapura pada pekan pertama, mereka terus menderita kekalahan hingga terakhir tumbang 1-2 dari Bhayangkara FC.

“Tadi itu semangat anak-anak sendiri kepengen menang itu luar biasa. Saya sampaikan jelang pertandingan, bila perlu mati di lapangan. Tapi itu istilah saja untuk memompa semangat mereka di lapangan (saat pertandingan),” ujar Hanafi.

Mengenai gol balasan Persiba yang tercipta melalui eksekusi, Hanafi juga menilai keputusan wasit Suprapto sudah tepat. Hanafi sendiri berada jauh dari lokasi benturan antarpemain.

“Kita jauh ya tadi. Tapi memang ada counter attack kemudian si Jeki (Arisandi) tadi terlambat, wasit yang lebih dekat jadi dia yang lebih tahu,” tutur mantan arsitek Perseru Serui ini.

Raihan ini juga cukup disyukuri Fitra Ridwan. Gelandang Persegres ini merasa lega, karena tim yang diperkuatnya akhirnya mampu pecah telur.

“Alhamdulillah untuk kemenangan pertama ini. Saya berharap, tim tetap fokus dalam menatap pertandingan selanjutnya, sehingga bisa terus mendapat kemenangan dalam pertandingan-pertandingan selanjutnya,” ucap Fitra.

Dengan tambahan 3 poin yang didapat, Persegres pun untuk pertama kali meninggalkan posisi sebagai juru kunci di klasemen sementara. Kini, tim Laskar Joko Samudro berada di peringkat ke-17 dan bertukar posisi dengan Persiba.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com