Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lewat Instagram, Coutinho Pastikan Cederanya Tidak Serius

Kompas.com - 02/05/2017, 19:14 WIB

KOMPAS.com - Gelandang Liverpool, Philippe Coutinho, mengakui cedera yang dialaminya tidak serius. Pemain asal Brasil ini pun berharap dapat segera kembali bermain.

Coutinho cedera kaki saat klubnya menang 1-0 atas Watford dalam lanjutan Premier League di Vicarage Road, Senin (1/5/2017). Pemain 24 tahun itu hanya bermain 15 menit karena sudah harus meninggalkan lapangan akibat masalah tersebut, sehingga digantikan oleh Adam Lallana.

Manajer Liverpool, Juergen Klopp, sudah memberikan pernyataan bahwa cedera Coutinho tidak terlalu buruk. Mantan pemain Inter Milan ini hanya mengalami benturan pada kaki.

"Ia mengalami benturan pada kaki. Mudah-mudahan itu tidak terlalu serius tetapi tentu saja hal itu menyakitkan dan tidak ada peluang bagi dia untuk meneruskan permainan. Semua orang dapat melihat bahwa ia berusaha keras, tetapi tidak ada peluang," ujar Klopp kepada para pewarta setelah pertandingan.

Melaui Instagram, Coutinho mengunggah gambar yang berisi foto dirinya dengan rekan setimnya yang berasal dari Jerman, Emre Can.

"Terima kasih untuk semua dukungan. Ini tidak terlalu serius," tulis Coutinho pada keterangan fotonya.

Emre Can menjadi penentu kemenangan Liverpool atas Watford lewat gol spektakuler karena dilakukan dengan cara salto. Raihan tiga poin tersebut membuat The Reds mengumpulkan total 69 poin dari 35 pertandingan dan menempati peringkat ketiga klasemen sementara

Selanjutnya, Liverpool akan menjamu Southampton di Anfield, Minggu (7/5).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com