Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sanjungan Frank Lampard untuk John Terry

Kompas.com - 18/04/2017, 20:07 WIB

LONDON, KOMPAS.com - Mantan gelandang Chelsea, Frank Lampard, menyanjung John Terry sebagai bek terhebat yang pernah ada di Premier League. Dia menyebut Terry adalah panutan bagi pemain lain, baik di dalam maupun di luar lapangan.

Lampard mengungkapkan hal tersebut setelah klub mengumumkan bahwa kapten mereka akan meninggalkan Stamford Bridge pada akhir musim. Kontrak pemain 36 tahun ini tidak diperpanjang.

Mantan pemain internasional Inggris melakukan debutnya untuk Chelsea pada 1998. Total, dia telah memainkan lebih dari 700 pertandingan untuk klub dan merupakan kapten tersukses Si Biru.

Selama bersama Chelsea, Terry ikut merasakan gelar Liga Champions 2012, empat gelar Premier League, lima Piala FA, tiga Piala Liga, dan satu trofi Liga Europa. Sementara itu Lampard, yang telah 106 kali membela timnas Inggris, merupakan pencetak gol terbanyak sepanjang masa untuk Chelsea dengan 211 gol selama lebih dari 400 penampilan di semua kompetisi.

"Sosok terakhir yang berdiri dalam era luar biasa untuk @chelseafc," demikian tulis Lampard melalui akun Instagramnya.

"Merupakan sebuah kegembiraan bermain dengan bek terhebat sepanjang sejarah @premierleague."

"Ia memimpin klub di dalam dan di luar lapangan sejak saat ia melakukan debutnya. Ia menerapkan standar-standar untuk semua orang, apakah itu sangat menuntut saat latihan, bertarung untuk semua kemenangan atau menghormati betapa beruntungnya kami untuk dapat bermain bagi klub hebat itu."

Musim ini di bawah besutan Antonio Conte, menit bermain Terry benar-benar tergerus. Dia hanya empat kali tampil di Premier League, ketika klub London tersebut memimpin klasemen liga, unggul empat angka atas Tottenham Hotspur di peringkat kedua, dengan enam pertandingan tersisa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Reuters
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com