Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soal Tambahan Waktu 7 Menit, Montella Dapat "Bisikan" dari Ofisial

Kompas.com - 16/04/2017, 06:48 WIB
Anju Christian

Penulis

MILAN, KOMPAS.com - Pelatih AC Milan, Vincenzo Montella, mengaku tidak heran dengan tambahan waktu tujuh menit saat timnya bermain imbang 2-2 dengan Inter Milan di Stadion Giuseppe Meazza, Sabtu (15/4/2017).

Inter Milan sempat unggul 2-0 berkat lesakan Antonio Candreva dan Mauro Icardi pada partai lanjutan Serie A - kasta teratas Liga Italia - itu. AC Milan baru membalas lewat Alessio Romagnoli tujuh menit menjelang waktu normal berakhir.

Keputusan wasit Daniele Orsato memberikan tambahan durasi tujuh menit membuat klub beralias I Rossoneri menyamakan kedudukan. Cristian Zapata meneruskan bola pantulan Manuel Locatelli pada menit terakhir injury time.

Kubu I Nerazzurri, julukan Inter Milan, sempat melancarkan protes terhadap keputusan Orsato. Namun, menurut Montella, hal itu turut dipicu sikap sang lawan selama pertandingan.

"Ofisial keempat memberi tahu kami bahwa tambahan waktu bisa menjadi enam menit. Sebab, Inter Milan membuang-buang waktu dalam 20 menit terakhir," tutur Montella.

"Wasit menyadari hal itu dan memberikan tambahan waktu lebih banyak. Dia bekerja dengan sangat baik," ujar eks pelatih Catania dan Fiorentina itu.

Baca juga: Di Timnas, Ada "Jose Mourinho" di Sisi Luis Milla

Meski merasa puas dengan keputusan wasit, Montella tetap mengkritik penampilan anak-anak asuhnya. Para pemain AC Milan dianggap menghamburkan banyak peluang.

Lega Serie A mencatat ada sebelas tendangan ke arah gawang dari 13 percobaan I Rossoneri.

"Dalam 30 menit pertama, kami memeragakan permainan sangat bak. Namun, kami seharusnya bisa lebih efisien dan lebih cepat dalam mengirimkan bola ke depan," kata Montella.

Hasil imbang membuat posisi kedua tim tidak berubah. AC Milan masih menempati posisi keenam dengan 58 poin dari 32 pertandingan. Inter Milan mengekor di bawahnya dengan selisih dua angka.

Lihat juga: Galeri Foto "Mourinho"-nya Indonesia

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com