Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gareth Bale Absen Saat Madrid Tandang ke Markas Gijon

Kompas.com - 15/04/2017, 06:41 WIB

KOMPAS.com - Real Madrid dipastikan tampil tanpa Gareth Bale saat bertandang ke rumah Sporting Gijon pada lanjutan La Liga atau kasta tertinggi Liga Spanyol 2016-2017, Sabtu (15/4/2017).

Cedera betis menghalangi Gareth Bale untuk beraksi di Estadio Municipal El Molinon, kandang Giijon.

Masalah tersebut didapat sang bintang ketika membantu Real Madrid menang 2-1 pada leg pertama perempat final Liga Champions di rumah Bayern Muenchen, Rabu (12/4/2017). Bale ditarik ke luar setelah tampil selama 59 menit.

Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, mengonfirmasi bahwa kondisi Bale tidak memungkinkan untuk turun dalam duel kontra Gijon.

"Bale tidak akan bersama kami saat melawan Sporting. Hal ini sudah bisa dipastikan," kata Zinedine Zidane dilansir Marca.

Tiga hari setelah bermain di markas Gijon, Real Madrid bakal melakoni partai kedua melawan Bayern di Santiago Bernabeu. Untuk laga yang satu ini, Zidane belum bisa memastikan ketersediaan Bale.

"Untuk laga selanjutnya, kami akan memantau kondisi dia nanti," tutur pahlawan Perancis di Piala Dunia 1998 itu.

Baca juga:

Gareth Bale Resmi Perbarui Kontraknya di Real Madrid

Zona Tak Nyaman buat Gareth Bale

Ini Gelar yang Bikin Gareth Bale Penasaran Setelah 2 Trofi Liga Champions

Bale menambah personel Real Madrid di ruang perawatan. Sebelumnya, Raphael Varane dan Pepe sudah lebih dulu dihantam cedera.

"Kami mengalami masalah cedera, tetapi ada beberapa pemain yang juga siap tampil. Saya hanya berharap tidak ada lagi pemain mendapat cedera," ucap Zidane.

Di tengah embusan badai cedera, Real Madrid harus berjuang mempertahankan posisi di puncak klasemen La Liga.

Los Blancos memimpin tabel dengan perolehan 72 poin dari hasil 30 kali bertanding. Mereka unggul tiga angka atas FC Barcelona yang sudah melakoni 31 partai.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber JUARA


Terkini Lainnya

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com