Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soal "Marquee Player", Arema Beda Pandangan dengan Persib

Kompas.com - 31/03/2017, 18:26 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber JUARA

MALANG, KOMPAS.com - Setelah sempat ragu, manajemen Arema FC akhirnya memutuskan untuk mendatangkan pemain dengan status marquee player.

Namun, soal marquee player, klub berjulukan Singo Edan itu memilih berbeda prinsip dengan Persib Bandung yang mendatangkan mantan pemain bintang.

"Kami tidak mendatangkan pemain yang kariernya sudah menurun atau pernah bermain di liga-liga besar," ujar General Manager Arema FC, Ruddy Widodo.

"Kami akan mendatangkan pemain yang sedang bermain di liga-liga utama. Pemain dari Amerika Latin akan menjadi prioritas Arema," tuturnya.

Ruddy memiliki alasan khusus kenapa memilih mendatangkan pemain beraroma Amerika Latin. Hal ini tidak lepas dari pemain-pemain berdarah latin yang sudah bercokol di skuad Singo Edan musim ini.

Arema punya gelandang Esteban Vizcarra asal Argentina, Arthur Cunha dari Brasil, dan Cristian Gonzales, yang merupakan striker naturalisasi kelahiran Uruguay.

"Alasan utama mungkin soal adaptasi yang menjadi pertimbangan kenapa kami lebih baik mendatangkan dari Amerika Latin. Sebab, kami juga banyak memiliki pemain dari Amerika Latin," kata Ruddy.

Posisi marquee player Arema nantinya adalah penyerang. Pemain ini bisa menjadi partner Gonzales di lini depan atau nantinya bisa menjadi pelapis penyerang berusia 40 tahun itu jika terpaksa harus absen.

Ruddy memastikan bahwa marquee player Arema adalah pemain yang usianya masih muda dan produktif.

"Mungkin, mereka bisa jadi saat ini masih bermain di liga-liga Eropa, tetapi juga bukan Liga Inggris. Kemungkinan besar, pemain ini masih beredar di Serie A atau liga-liga lainnya di Eropa," ujarnya.

Saat ini, Ruddy mengaku sudah memercayakan buruan Arema kepada salah satu agen. Sayang, siapa nama-nama pemain incaran Arema masih belum dibuka ke khalayak.

Selain marquee player, Arema kemungkinan akan mendatangkan satu gelandang untuk menggantikan Fellipe Bertoldo yang terpaksa angkat koper dari klub yang menjuarai Piala Presiden 2017 ini.

Pemain itu meninggalkan Singo Edan karena memiliki masalah kewarganegaraan. Pengganti Fellipe besar kemungkinan adalah Jad Noureddine.

"Kami tunggu saja, yang jelas pengganti Bertoldo akan segera datang," ujar Ruddy. (Ovan Setiawan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber JUARA
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Internasional
Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Liga Indonesia
Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Liga Indonesia
Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com