KOMPAS.com - Selasa (28/3/2017) atau Rabu (29/3/2017) WIB menjadi batas terakhir kalender internasional FIFA untuk melangsungkan pertandingan Kuaifikasi Piala Dunia 2018 atau sekadar laga persahabatan.
Kendati demikian, rumor kehadiran mantan striker tim nasional Inggris, Carlton Cole, bisa memalingkan atensi orang terhadap hasil kualifikasi - salah satunya adalah ketiga timnas Argentina kalah dari Bolivia saat Lionel Messi tak bisa bermain akibat sanksi.
Berikut adalah tiga tema terpopuler di kanal Bola Kompas.com pada Rabu (29/3/2017):
Persib Bandung, rumor pembelian Carlton Cole dan kehadiran kembali Michael Essien
Persib Bandung dikabarkan akan segera mendatangkan penyerang asal Inggris, Carlton Cole.
Pemain berusia 33 tahun tersebut pernah memperkuat sejumlah klub Premier League seperti Chelsea, Aston Villa, dan West Ham United.
Cole diperkirakan akan diperkenalkan secara resmi dalam peluncuran tim di Stadion Siliwangi, Kota Bandung, pada 2 April 2017.
Selengkapnya: Sebelum ke Persib, Carlton Cole Pernah Perkuat Klub Hanya dalam 4 Laga
Sebelum bergabung dengan Persib, klub terakhir Cole adalah Sacramento FC. Namun, karier Cole bersama Sacramento sangat singkat.
Dia hanya memperkuat klub asal Amerika Serikat tersebut selama empat laga. Total, dia hanya bermain 101 menit dan tanpa bisa mencetak gol.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.