MANCHESTER, KOMPAS.com - Manchester City harus puas bermain imbang 0-0 saat menjamu Stoke City pada pertandingan tunda Premier League di Stadion Etihad, Rabu (8/3/2017) atau Kamis dini hari WIB.
Akibat hasil seri ini, Manchester City tertahan di peringkat ketiga klasemen dengan perolehan 56 poin dari 27 laga. Mereka gagal menyalip Tottenham Hotspur di posisi kedua yang memiliki poin serupa namun unggul selisih gol.
Sementara itu, Stoke menghuni tangga kesembilan dan mengoleksi 36 poin.
Duel antara Manchester City dan Stoke City pada babak pertama minim serangan berbahaya. Tim tuan rumah hanya melepas satu tembakan tepat sasaran, sedangkan Stoke punya dua peluang.
Peluang terbaik City lahir pada menit ke-25 via tendangan keras Aleksandar Kolarov ke arah tiang jauh. Gol urung terjadi karena penyelamatan gemilang kiper Lee Grant.
Sementara itu, sepasang kans Stoke datang dari Bruno Martins Indi dan Mame Biram Diouf yang keduanya digagalkan oleh aksi penjaga gawang Willy Caballero.
Tak ada gol tercipta sampai babak pertama selesai. Kedua tim turun minum dengan kondisi skor 0-0.
City menambah intensitas serangan pada babak kedua. Sebanyak sembilan upaya mencetak gol mereka lakukan pada interval ini, namun semuanya nihil hasil.
Pada menit ke-71, David Silva nyaris menghasilkan gol pertama buat City. Gelandang asal Spanyol itu mengancam pertahanan Stoke lewat tembakan datar ke arah tiang jauh, tetapi bola melenceng tipis.
Hal serupa terjadi tiga menit kemudian. Silva melepaskan tendangan kaki kiri yang lagi-lagi meleset dari gawang.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.