Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kabar Gembira dan Sedih Menghampiri Madrid Jelang Vs Espanyol

Kompas.com - 18/02/2017, 09:04 WIB

MADRID, KOMPAS.com - Real Madrid kehilangan kapten Sergio Ramos ketika menjamu Espanyol di Santiago Bernabeu dalam lanjutan La Liga, Sabtu (18/2/2017). Tetapi kabar gembira pun menghinggapi mereka karena Gareth Bale siap bermain lagi.

Bale cedera kaki dalam pertandingan Grup F Liga Champions 2016-2017 menghadapi Sporting CP di Estadio Jose Avalade, Selasa (22/11/2016). Akibatnya, penyerang berusia 27 tahun ini harus absen selama tiga bulan.

Akhir pekan lalu Bale sudah bergabung dengan skuad utama Madrid dalam sesi latihan dan semuanya berjalan baik. Tetapi namanya tak masuk tim saat melawan Napoli pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions, Rabu (15/2) malam.

Meskipun siap tampil, Bale tidak langsung menjadi pilihan utama. Dua media Spanyol, AS dan Marca, melaporkan bahwa Bale, yang sudah ikut latihan selama dua hari, akan mengawali laga dari bangku cadangan.

"Tidak sabar menunggu untuk beraksi kembali," demikian kicauan Bale melalui Twitter pada Minggu (12/2) sore, disertai foto dirinya kembali bergabung dalam latihan.

Ketika Bale kembali, Madrid justru harus tanpa Ramos. Pelatih Zinedine Zidane yang memberikan konfirmasi, karena Ramos mengalami masalah pada pinggang akibat benturan ketika Madrid menaklukkan Napoli 3-1, yang membuatnya digantikan Pepe pada menit ke-71.

"Sergio Ramos? Hanya mengalami sedikit hantaman, bukan cedera. Pada hari Senin nanti dia sudah akan bersama kami tanpa masalah," ujar Zidane dalam jumpa pers pra-pertandingan.

"Gareth Bale akan duduk di bangku cadangan. Kami akan memainkannya selama beberapa menit untuk memudahkan dia mengembalikan kebugaran."

Real Madrid, yang baru memainkan 20 pertandingan, saat ini memuncaki klasemen sementara La Liga dengan koleksi 49 poin. Mereka unggul satu angka atas musuh bebuyutannya, Barcelona, yang sudah melakoni 22 pertandingan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Liga Spanyol
Saat Legenda Timnas Indonesia 'Angkat Topi' untuk Ernando Ari...

Saat Legenda Timnas Indonesia "Angkat Topi" untuk Ernando Ari...

Timnas Indonesia
Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati 'Sang Dewi'

Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati "Sang Dewi"

Liga Lain
Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com