LIVERPOOL, KOMPAS.com - Steven Gerrard bakal berseragam Liverpool lagi untuk melawan Real Madrid di Stadion Santiago Bernabeu, 25 Maret 2017.
Pertandingan ini digelar oleh Liverpool Foundation sebagai kegiatan amal. Mereka yang akan bermain bukanlah pemain yang terdaftar di skuad saat ini, melainkan para legenda klub.
Turut serta di tim Liverpool seperti Robbie Fowler, Jamie Carragher, dan John Arne Riise. Pemilik nama pertama didaulat sebagai kapten.
Adapun Ian Rush didaulat sebagai pemain sekaligus pelatih Liverpool.
Don't miss your chance to see Stevie in a red shirt again!
???? Tickets for #LFCRealLegends are now on general sale!https://t.co/HAYFkawoSZ
— Liverpool FC (@LFC) February 15, 2017
Rencana tersebut disambut positif oleh Gerrard. Maklum, inilah kali pertama dia bakal berseragam Liverpool setelah memutuskan pensiun pada November 2016.
"Anfield selalu mendapatkan tempat di hati saya. Ada sebuah kebanggaan bisa berbagi tempat dengan legenda besar untuk menggalang dana dalam laga amal," tutur Gerrard.
Duel kali ini bakal menjadi pertandingan ulang antara kedua tim setelah sempat bertemu pada ajang Corazon Classic di Stadion Santiago Bernabeu pada Juni 2015.
Dua tahun lalu, Liverpool unggul dua gol terlebih dahulu berkat Michael Owen dan Harry Kewell. Namun, Madrid memutar kedudukan menjadi 4-2.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.