Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

AS Roma Kembali Rebut Posisi Kedua

Kompas.com - 12/02/2017, 20:25 WIB

CROTONE, KOMPAS.com - AS Roma kembali menggeser Napoli dari posisi kedua klasemen sementara Serie A. Hal itu tak lepas dari keberhasilan AS Roma menang 2-0 di kandang Crotone, Minggu (12/2/2017). 

Mohamed Salah tampil gemilang pada laga tersebut. Pemain asal Mesir itu menjadi kreator gol Radja Nainggolan (40') dan Edin Dzeko (77'). 

Berkat kemenangan ini, AS Roma kembali ke posisi kedua. Pasukan Luciano Spalletti itu mengumpulkan 53 poin dari 24 pertandingan, unggul dua angka atas Napoli yang menang 2-0 atas Genoa pada Jumat (10/2/2017). 

Pada pertandingan di Stadion Ezio Scida itu, AS Roma sebenarnya punya kesempatan unggul sejak menit ke-17. Ketika itu, tim tamu mendapatkan penalti seusai Mohamed Salah dilanggar Giammarco Ferrari.

Akan tetapi, Edin Dzeko gagal menunaikan tugasnya. Tembakan dia masih melebar dari gawang Alex Cordaz.

Baru pada menit ke-40, Serigala Roma unggul. Menerima umpan Salah, Nainggolan menggiring bola dan melewati sejumlah pemain, lalu melepas tembakan ke tiang jauh gawang Crotone.

AS Roma tampil mendominasi pada pertandingan ini. Akan tetapi, baru pada menit-menit akhir pertandingan mereka bisa menggandakan keunggulan. 

Kembali Salah menjadi kreator gol kedua AS Roma pada menit ke-77. Dzeko kali ini tak menyia-nyiakan umpan silang Salah untuk mengubah skor menjadi 2-0.  

Kemenangan 2-0 atas Crotone ini menjadi modal AS Roma jelang babak 32 besar Liga Europa. Mereka akan bertandang ke markas Villarreal pada pertandingan first leg, Kamis (16/2/2017).

Crotone 0-2 Roma (Radja Nainggolan 40', Edin Dzeko 77')

Crotone: 1-Alex Cordaz, 22-Aleandro Rosi, 15-Djamel Mesbah (Mario Sampirisi 55'), 23-Noe Dussenne (Marcello Trotta 76'), 17-Federico Ceccherini, 13-Gianmarco Ferrari, 8-Lorenzo Crisetig, 28-Leonardo Capezzi, 27-Boadu Acosty, 24-
Aleksandar Tonev, 11- Diego Falcinelli

Pelatih: Davide Nicola

AS Roma: 1-Wojciech Szczesny, 20- Federico Fazio, 44-Kostas Manolas, 13-Bruno Peres (Mario Rui 88'), 33-Emerson, 2-Antonio Ruediger, 4-Radja Nainggolan (Diego Perotti 90'), 6-Kevin Strootman, 11-Mohamed Salah (Daniele de Rossi 80'), 5-Leandro
Paredes, 9-Edin Dzeko

Pelatih: Luciano Spalletti

Wasit: Carmine Russo

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com