Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
Kompas.com - 05/02/2017, 20:30 WIB
EditorJalu Wisnu Wirajati

MILAN, KOMPAS.com - AC Milan mengalami kekalahan ketiga beruntun di Serie A. Terbaru, tim berjulukan I Rossoneri itu kalah 0-1 dari Sampdoria di San Siro, Minggu (5/2/2017).

Il Samp - julukan Sampdoria - menang berkat gol penalti Luis Muriel. Hasil ini membuat I Rossoneri meneruskan catatan tak pernah menang dalam empat laga terakhir Serie A.

Gerard Deulofeu melakoni laga pertamanya sebagai starter berseragam AC Milan pada laga ini. Beberapa kali pergerakan dia merepotkan barisan pertahanan tim tamu.

Tuan rumah setidaknya punya empat peluang emas pada babak pertama. Namun, penampilan gemilang Emiliano Viviano yang kembali setelah dibekap cedera memaksa AC Milan harus puas dengan skor 0-0 pada babak pertama.

Pada babak kedua, AC Milan tetap mendominasi permainan. Akan tetapi, justru Sampdoria yang bisa unggul terlebih dahulu.

Lewat sebuah serangan kilat, Fabio Quagliarella menusuk ke jantung pertahanan tuan rumah. Aksi dia lantas diganjal oleh Gabriel Paletta pada menit ke-69. Penalti untuk tim tamu.

Luis Muriel yang ditunjuk menjadi algojo tak menyia-nyiakan kesempatan tersebut. Tendangan dia ke sisi kiri salah diantisipasi oleh Gianluigi Donnarumma.

AC Milan tertinggal satu gol, pelatih Vincenzo Montella mencoba menambah daya gedor dengan memasukkan Gianluca Lapadula dan pemain baru Lucas Ocampos.

Lapadula punya peluang untuk membuat skor sama kuat pada menit ke-87 memanfaatkan kemeluti di depan gawang Emiliano Viviano. Akan tetapi, usaha itu tak membuahkan hasil.

Milan bahkan harus bermain dengan 10 pemain pada pengujung laga. Hal itu tak lepas dari kartu kuning kedua yang diterima Jose Sosa.

Sampdoria sanggup mempertahankan skor hingga waktu berakhir. AC Milan kalah 0-1 dan meneruskan tren tak pernah menang sejak 8 Januari.

Carlos Bacca dkk tak pernah menang pada empat pertandingan Serie A beruntun, bahkan selalu kalah dalam tiga laga terakhir.


AC Milan 0-1 Sampdoria (Luis Muriel 70'-penalti)

AC Milan: 99-Gianluigi Donnarumma, 29-Gabriel Paletta, 17-Cristian Zapata, 13-Alessio Romagnoli, 33-Juraj Kucka, 23-Jose Sosa, 80-Mario Pasalic (20-Ignazio Abate 72'), 91-Andrea Bertolacci (11-Lucas Ocampos 79'), 70-Carlos Bacca (9-Gianluca Lapadula 72'), 7-Gerard Deulofeu, 8-Suso
Pelatih: Vincenzo Montella

Sampdoria: 2-Emiliano Viviano, 37-Milan Skriniar, 26-Matias Silvestre, 19-Vasco Regini, 24-Bartosz Bereszynski, 9-Luis Muriel (11-Ricardo Alvarez 80"), 34-Lucas Torreira, 10-Bruno (23-Filip Djuricic 54'), 18-Dennis Praet, 8-Edgar Barreto, 16-Karol Linetty, 27-Fabio Quagliarella (14-Patrik Schick 71')
Pelatih: Marco Giampalo

Wasit: Marco Guida

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Indonesia Vs Burundi, Strategi Bertahan Bunglon ala Shin Tae-yong

Indonesia Vs Burundi, Strategi Bertahan Bunglon ala Shin Tae-yong

Liga Indonesia
Maroko Vs Brasil: Singa Atlas Bersujud dan Mencetak Sejarah

Maroko Vs Brasil: Singa Atlas Bersujud dan Mencetak Sejarah

Internasional
Jadwal Race MotoGP Portugal 2023: Marquez Pole Position, Bagnaia Percaya Diri

Jadwal Race MotoGP Portugal 2023: Marquez Pole Position, Bagnaia Percaya Diri

Motogp
Hasil Maroko Vs Brasil: Laga Persahabatan tapi Panas, Ribut Jelang Jeda, Casemiro dkk Kalah 1-2

Hasil Maroko Vs Brasil: Laga Persahabatan tapi Panas, Ribut Jelang Jeda, Casemiro dkk Kalah 1-2

Sports
ONE Fight Night 8: Superlek Pertahankan Gelar, Allycia Rodrigues Juara Sejati

ONE Fight Night 8: Superlek Pertahankan Gelar, Allycia Rodrigues Juara Sejati

Sports
Klasemen MotoGP Usai Sprint Race GP Portugal: Bagnaia Teratas, Marquez 3 Besar

Klasemen MotoGP Usai Sprint Race GP Portugal: Bagnaia Teratas, Marquez 3 Besar

Sports
Lionel Messi Diabadikan Menjadi Nama Sentra Latihan Timnas Argentina

Lionel Messi Diabadikan Menjadi Nama Sentra Latihan Timnas Argentina

Internasional
Hasil Kualifikasi Euro 2024: Awal Sempurna Spanyol, Peringkat 3 Piala Dunia 2022 Tertahan

Hasil Kualifikasi Euro 2024: Awal Sempurna Spanyol, Peringkat 3 Piala Dunia 2022 Tertahan

Sports
Timnas Indonesia Vs Burundi: Permintaan Khusus Shin Tae-yong

Timnas Indonesia Vs Burundi: Permintaan Khusus Shin Tae-yong

Liga Indonesia
Indonesia Vs Burundi, Penampilan Apik Pemain Naturalisasi adalah Pelecut

Indonesia Vs Burundi, Penampilan Apik Pemain Naturalisasi adalah Pelecut

Liga Indonesia
Hasil Jerman Vs Peru 2-0: Fullkrug Dwigol, Havertz Gagal Penalti, Der Panzer Berjaya

Hasil Jerman Vs Peru 2-0: Fullkrug Dwigol, Havertz Gagal Penalti, Der Panzer Berjaya

Internasional
Hasil Spanyol Vs Norwegia 3-0: Kemenangan Meyakinkan Tandai Era Baru La Roja

Hasil Spanyol Vs Norwegia 3-0: Kemenangan Meyakinkan Tandai Era Baru La Roja

Sports
Indonesia Vs Burundi: Salam Tiga Gol dari Shin Tae-yong

Indonesia Vs Burundi: Salam Tiga Gol dari Shin Tae-yong

Liga Indonesia
Hasil Swiss Open 2023: Viktor Axelsen Kalah di Semifinal, Tren Buruk Belum Berlalu

Hasil Swiss Open 2023: Viktor Axelsen Kalah di Semifinal, Tren Buruk Belum Berlalu

Sports
Indonesia Vs Burundi: Elkan Baggott Belum Sempurna, Trio Bek Tengah Bisa Berubah

Indonesia Vs Burundi: Elkan Baggott Belum Sempurna, Trio Bek Tengah Bisa Berubah

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+