KOMPAs.com - Catatan historis tidak berpihak kepada Zlatan Ibrahimovic menjelang partai kontra Liverpool pada lanjutan Premier League di Stadion Old Trafford, Minggu (15/1/2017).
Ibrahimovic sudah melakoni lima pertandingan melawan Liverpool sepanjang kariernya. Hasilnya, dia tidak pernah mencetak gol dan selalu gagal membawa timnya menang.
Pengalaman terakhir striker asal Swedia itu yakni saat Liverpool dan Man United bermain imbang 0-0 di Stadion Anfield, 17 Oktober 2016.
Dalam partai tersebut, Ibrahimovic tampil terisolasi. Hanya satu tembakan tepat sasaran dilepaskan dia selama 90 menit.
Rapor minor tersebut sebenarnya tidaklah mengherankan menilik catatan sejarah. Dalam empat duel kontra Liverpool sebelumnya, Ibrahimovic cuma merangkum dua tendangan ke arah gawang.
Performa tumpul Ibrahimovic turut dibarengi dengan kedisiplinan buruk. Dia tercatat melakukan 21 pelanggaran yang berdampak dua kartu kuning dalam lima duel.
50 - Of players in the big 5 Euro leagues, only Lionel Messi (51) scored more goals in all comps than Zlatan Ibrahimovic (50) in 2016. Ace. pic.twitter.com/5fnGuZCpbN
— OptaJoe (@OptaJoe) December 31, 2016
Serangkaian statistik negatif tentu menjadi hadangan buat performa Ibrahimovic yang tengah menanjak. Dia sudah mencetak tujuh gol dalam delapan partai terakhir Premier League.
Kalau rantai golnya terhenti, Ibrahimovic juga semakin kesulitan mengejar Diego Costa di puncak tabel top scorer. Ada selisih satu gol di antara mereka berdua.
Hanya, pemilik nomor kostum 9 itu mengaku tidak peduli dengan capaian individu.
"Saya tidak mengejar siapa pun. Sebab, saya sudah mencapainya dengan menaklukkan Inggris hanya dalam kurun tiga bulan," ucap Ibrahimovic.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.