BOGOR, KOMPAS.com — Indonesia meraih kemenangan 2-1 atas Thailand pada laga pertama final Piala AFF 2016 di Stadion Pakansari, Bogor, Rabu (14/12/2016).
Pertandingan ini menyita perhatian segenap masyarakat Tanah Air. Dari berbagai daerah, mereka datang langsung ke stadion untuk mendukung perjuangan Boaz dkk.
Mereka tentunya berharap Indonesia bisa mengangkat Piala AFF untuk kali pertama.
"Kami menang berkat kerja keras dan kemauan keras pemain," ucap pelatih Indonesia, Alfred Riedl, seusai laga.
Saat pertandingan, para suporter Indonesia sempat dikecewakan oleh gol Teerasil Dangda pada menit ke-33.
Striker jangkung itu sukses menanduk umpan Theerathon Bunmathan dari sisi kanan pertahanan Indonesia. Skor 1-0 untuk Thailand pun menutup babak pertama.
Meski begitu, Indonesia tak patah semangat. Dengan tekad berkobar, mereka terus berupaya meraih hasil terbaik.
Kerja keras para pemain Indonesia pun akhirnya membuahkan hasil saat laga memasuki menit ke-65.
Pemain sayap kiri Indonesia, Rizky Pora, sukses menjebol gawang Thailand lewat sepakan dari luar kotak penalti.
Bola tendangan Rizky meluncur ke sisi kiri gawang kiper Kawin Thamsatchanan setelah sempat membentur salah satu pemain belakang Thailand.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.