Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Juventus Kian Kokoh di Puncak Klasemen

Kompas.com - 11/12/2016, 23:05 WIB

TURIN, KOMPAS.com - Juventus kian kokoh di puncak klasemen Serie A seusai menang 3-1 atas Torino pada pertandingan Derbi Turin pada Minggu (11/12/2016).

Pada pertandingan di Stadion Olimpico Turin itu, tuan rumah sempat unggul terlebih dahulu lewat gol Andrea Belotti (16'). Namun, tim tamu bisa berbalik unggul lewat gol Gonzalo Higuain (28', 82') dan Miralem Pjanic (90')

Pertandingan antara Torino dan Juventus berlangsung dalam tempo cepat. Jual beli serangan ditunjukkan kedua tim untuk mengungguli lawannya.

Tuan rumah unggul terlebih dahulu pada menit ke-16. Belotti sukses mengungguli Stephan Lichtsteiner untuk menyambut umpan Daniele Basselli dan menaklukkan Gianluigi Buffon.

Higuain membuat skor sama kuat pada menit ke-28. Bermula dari umpan terobosan Juan Cuadrado, bola menyentuh tumit Mario Mandzukic, lalu dimanfaatkan Higuain untuk mencetak skor.

Pada awal babak kedua, Juventus meningkatkan intensitas serangan. Tim tamu punya dua peluang melalui Stefano Sturaro dan Sami Khedira tetapi gagal menemui sasaran.

Usaha Juventus untuk menambah keunggulan baru bisa diwujudkan pada menit ke-82. Higuain mencetak gol keduanya pada laga ini memanfaatkan umpan Giorgio Chiellini lewat sepakan kaki kanan ke gawang Joe Hart.

Miralem Pjanic menegaskan kemenangan tim tamu berkat golnya pada menit kedua injury time. Juventus mengunci kemenangan atas Torino dengan skor 3-1.

Juventus kian mantap di puncak klasemen dengan koleksi 39 poin dari 16 pertandingan. Torino tertahan di posisi ke-7 dengan koleksi 25 poin.

Torino 1-3 Juventus (Andrea Belotti 16' ; Gonzalo Higuain 28', 82', Miralem Pjanic 90')

Torino (4-3-3): 21-Joe Hart, 7-Davide Zappacosta, 13-Luca Rossettini, 4-Leandro Castan, 23-Antonio Barreca, 15-Marco Benassi (31-Lucas Boye 81'), 18-Mirko Valdifiori, 8-Daniele Basselli (6-Afriyie Acquah 81'), 14-Iago Falque (17-Josef Martinez 82'), 9-Andrea Belotti, 10-Adem Ljajic

Pelatih: Sinisa Mihajlovic

Juventus (4-3-3): 1-Gianluigi Buffon, 26-Stephan Lichsteiner, 24-Daniele Rugani, 3-Giorgio Chiellini, 12-Alex Sandro, 6-Sami Khedira, 8-Claudio Marchisio, 27-Stefano Sturaro (18-Mario Lemina 67'), 7-Juan Cuadrado (5-Miralem Pjanic 81'), 9-Gonzalo Higuain, 17-Mario Mandzukic (21-Paulo Dybala 71')

Pelatih: Massimiliano Allegri

Wasit: Gianluca Rocchi

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengamat Tanah Air Soal Nilai Plus dan PR bagi Timnas Indonesia

Pengamat Tanah Air Soal Nilai Plus dan PR bagi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

Liga Indonesia
Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Liga Indonesia
Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Internasional
Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com