Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inter Selalu Kebobolan, Icardi Salahkan Mentalitas Tim

Kompas.com - 04/11/2016, 09:32 WIB

KOMPAS.com - Striker Inter Milan, Mauro Icardi, melihat ada yang salah dengan mentalitas timnya. Sebab, klub berjulukan Nerazzurri ini selalu kebobolan minimal satu gol dalam setiap pertandingan.

Pemain asal Argentina ini mengatakan hal tersebut setelah Inter menderita kekalahan 1-2 dari Southampton pada penyisihan Grup K Liga Europa di St Mary's Stadium, Kamis (3/11/2016). Padahal mereka sempat memimpin 1-0 lewat gol Icardi pada menit ke-33.

Laga ini menjadi debut pelatih caretaker, Stefano Vecchi. Dia ditunjuk menggantikan Frank de Boer, yang dipecat pada awal pekan ini lantaran gagal mengangkat performa klub berjulukan Nerazzurri tersebut.

Inter sebenarnya memulai laga dengan cukup bagus. Setelah Icardi membawa timnya unggul, kiper Samir Handanovic pun tampil sangat impresif karena bisa menahan tendangan penalti Dusan Tadic pada menit ke-45.

Sayang, tim elite Italia ini tak mampu membendung rangkaian serangan Southampton pada paruh kedua. Alhasil, dua gol berhasil dicetak oleh Virgil van Dijk pada menit ke-64 serta bunuh diri bek Inter, Yuto Nagatomo.

"Tak banyak yang bisa dikatakan. Ini momen yang tidak beruntung, segalanya menjadi salah," ujar pemain berusia 23 tahun tersebut kepada Sky Sport Italia.

"Kami bermain bagus pada babak pertama sehingga bisa memimpin, tetapi saya tidak tahu mengapa setiap saat kami kebobolan satu gol. Rasanya dunia di sekitar kami runtuh."

"Itu selalu terjadi, entah dari mana gol itu dan kami kalah. Jika kami sadar apa penyebabnya, kami harus segera berubah, karena kami semua ingin melakukannya dengan baik. Kami akan berjuang keras selama bisa lolos."

Icardi pun berbicara tentang pemecatan De Boer serta Vecchi. Dia mengakui bahwa pemecatan menjadi risiko terburuk seorang pelatih, karena tidak mungkin membuang 25 pemain meskipun mereka (pemain) tampil buruk.

"Sekarang mari kita lihat, kami bekerja bersama Vecchi dan apa yang terjadi ke depannya," ujar Icardi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com