PALEMBANG, KOMPAS.com - Sriwijaya FC baru saja menelan kekalahan 0-1 melawan Persipura Jayapura, Minggu (30/10/2016) di stadion Mandala. Jayapura. Tak cuma pulang tanpa poin, Sriwijaya FC pun kehilangan Wildansyah dan Yu Hyun Koo untuk laga berikutnya.
Menurut Sekretaris Sriwijaya FC, Achmad Haris, Wildansyah mendapatkan akumulasi kartu kuning pertama. Sementara itu, pemain berpaspor Korea, Yu Hyun Koo, mendapatkan akumulasi kartu yang ketiga selama memperkuat Sriwijaya dalam turnamen TSC 2016.
"Akumulasi ini buat keduanya tidak akan tampil lawan Semen Padang pada 4 november nanti. Pelatih Widodo mungkin sudah ada penggantinya," ungkap Haris.
Pelatih Sriwijaya FC, Widodo Cahyono Putro, membenarkan hal tersebut meski belum tahu pasti siapa yang bakal diturunkan nanti.
Saat ini, tim sedang melakukan rehat sejenak setelah perjalanan jauh dari kota Jayapura sampai kembali ke Palembang.
"Berangkat dari Papua menuju Palembang Senin kemarin pukul 07.45 WIT. Skuad SFC harus dua kali transit dari Jayapura menuju Makassar, Jakarta baru setelah itu Palembang," ujar Haris.
"Kami berangkat dari Jakarta menuju Palembang pukul 16.00 WIB," tambah dia.
Sriwijya FC saat ini berada di posisi kelima klasemen sementara dengan koleksi 43 poin. Klub berjulukan Laskar Wong Kito ini terpaut enam poin dari pemuncak klasemen sementara, Persipura.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.