Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Guendogan Gemilang, Manchester City Taklukkan Barcelona

Kompas.com - 02/11/2016, 04:39 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

MANCHESTER, KOMPAS.com - Manchester City berhasil menaklukkan FC Barcelona dengan skor 3-1, pada laga penyisihan Grup C Liga Champions di Stadion Etihad, Selasa (1/11/2016) atau Rabu dini hari WIB.

Hasil ini seolah menjadi pembalasan City lantaran pada pertemuan sebelumnya ditaklukkan Barcelona 0-4 di Stadion Camp Nou, 19 Oktober 2016.

Bertindak sebagai tim tamu, Barcelona sanggup unggul terlebih dahuulu pada menit ke-21, melalui tendangan mendatar Lionel Messi.

Akan tetapi, pasukan Josep Guardiola mampu bangkit dan sukses mengunci kemenangan 3-1 berkat dua gol Ilkay Guendogan dan tendangan bebas Kevin de Bruyne.

Berdasarkan statistik UEFA, Messi dkk tampil lebih mendominasi. Mereka tercatat menguasai bola hingga 59 persen.

Namun secara peluang, City lebih baik. Sepanjang 90 menit, City berhasil melepaskan empat tembakan tepat sasaran dari enam percobaan.

Pada paruh pertama, laga berjalan cukup menarik. Meskipun penguasaan bola dikuasai Barcelona, City mampu beberapa kali merepotkan tim asuhan Luis Enrique.

Namun, asyik menyerang membuat City lengah. Saat mereka kehilangan bola, Barcelona dengan cepat membangun serangan balik cepat dan menghasilkan gol Messi pada menit ke-21.

Mendapatkan sodoran dari Neymar, Messi kemudian dengan tenang menaklukkan kiper City, Willy Caballero, lewat sepakan mendatar.

Lesakan itu tercatat sebagai gol ke-90 sang megabintang Argentina dalam ajang Liga Champions. Ia pun diketahui sudah 17 kali membobol gawang klub Inggris.

Berada dalam keadaan tertinggal membuat City termotivasi. Mereka pun perlahan meningkatkan intensitas serangan untuk mengurai pertahanan Barcelona.

Perjuangan City itu akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-39. Berawal dari kesalahan bek Barcelona, Sergi Roberto, bola kemudian dikuasai Sergio Aguero dan diberikan kepada Raheem Sterling.

Sterling lantas memberikan umpan silang mendatar yang akhirnya berhasil dituntaskan Guendogan ke gawang Barcelona. Skor 1-1 bertahan hingga jeda.

Selepas turun minum, Manchester City langsung tampil menekan. Upaya itu setidaknya memaksa gelandang Barcelona, Sergio Busquets, untuk melanggar David Silva di dekat kotak penalti.

Kevin de Bruyne sebagai eksekutor tendangan bebas tak membuang kesempatan tersebut. Dia melepaskan tembakan kaki kanan ke arah pojok kiri gawang Barcelona yang dikawal Marc-Andre Ter Stegen pada menit ke-51.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com