Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Bundesliga, Bayern Ditempel Tim Debutan

Kompas.com - 24/10/2016, 06:03 WIB

KOMPAS.com - Tim debutan Bundesliga 1 musim ini, RasenBallsport Leipzig, tampil luar biasa dalam 8 pertandingan pertama. Mereka kini menempel ketat Bayern Muenchen.

Bayern masih berada di puncak klasemen dengan koleksi 20 poin dari 8 pertandingan.

Pada pertandingan Sabtu (22/10/2016), Bayern menang 2-0 atas Borussia Moenchengladbach berkat gol Arturo Vidal (16') dan Douglas Costa (31').

"Penampilan kami pada babak pertama sangat bagus. Dalam pertandingan seperti ini, kami tidak boleh hanya memikirkan cara menyerang, tetapi juga cara bertahan yang baik," kata pelatih Bayern, Carlo Ancelotti.

"Saya senang dengan penampilan dan kegigihan para pemain dalam pertandingan ini," lanjut juru taktik asal Italia tersebut.

Posisi kedua klasemen sementara diambil alih oleh RB Leipzig pada Minggu (23/10/2016) berkat kemenangan 3-1 atas Werder Bremen. Mereka kini menguntit Bayern dengan selisih dua poin.

RB Leipzig menjadi salah satu tim debutan di lima liga besar Eropa yang tak terkalahkan dalam musim perdananya di pentas teratas.

Hasil pertandingan pekan ke-8 Bundesliga:

Hamburger SV 0-3 Eintracht Frankfurt (Lewis Holtby, 35'-bd, Shani Tarashaj, 60', Haris Seferovic, 69')

Bayer Leverkusen 0-3 TSG Hoffenheim (Kerem Demirbay, 15', Sandro Wagner, 49', Steven Zuber, 60')

FC Ingolstadt 3-3 Borussia Dortmund (Almog Cohen, 6', Dario Lezcano, 24', 59'; Pierre-Emerick Aubameyang, 60', Adrian Ramos, 69', Christian Pulisic, 90')

SV Darmstadt 3-1 Vfl Wolfsburg (Anis Ben-Hatira, 25', Laszlo Kleinheisler, 68', Sandro Sirigu, 76'; Mario Gomez, 60')

Hertha Berlin 2-1 Koeln ((Vedad Ibisevic 13', Niklas Stark 74' ; Anthony Modeste 65'

SC Freiburg 2-1 FC Augsburg (Maximilian Philipp, 66', Nils Petersen, 78'; Halil Altintop, 84')

Bayern Muenchen 2-0 Borussia Moenchengladbach (Arturo Vidal 16', Douglas Costa 31')

RB Leipzig 3-1 Werder Bremen (Naby Keita 42', 75', Davie Selke 90' ; Serge Gnabry 76')

Schalke 04 3-0 Mainz 05 (Nabil Bentaleb 23', 61', Max Meyer 48')

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

Liga Inggris
HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

Liga Inggris
Sebelum Tanding Vs Borneo FC, Bus Madura United Dilempari Telur oleh Oknum Suporter

Sebelum Tanding Vs Borneo FC, Bus Madura United Dilempari Telur oleh Oknum Suporter

Liga Indonesia
Pelatih Soroti Ketenangan dan Konsistensi Ana/Tiwi di Final Thailand Open

Pelatih Soroti Ketenangan dan Konsistensi Ana/Tiwi di Final Thailand Open

Badminton
Hasil Borneo Vs Madura United 2-3 (agg. 2-4), Sape Kerrab Vs Persib di Final Liga 1

Hasil Borneo Vs Madura United 2-3 (agg. 2-4), Sape Kerrab Vs Persib di Final Liga 1

Liga Indonesia
Link Live Streaming Liverpool Vs Wolves, Kickoff 22.00 WIB

Link Live Streaming Liverpool Vs Wolves, Kickoff 22.00 WIB

Liga Inggris
Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Kickoff 22.00 WIB

Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Kickoff 22.00 WIB

Liga Inggris
HT Borneo Vs Madura United, Penalti Cadenazzi Bawa Pesut Etam Unggul 2-1

HT Borneo Vs Madura United, Penalti Cadenazzi Bawa Pesut Etam Unggul 2-1

Liga Indonesia
Penentuan Juara, Arteta Yakin West Ham Hentikan Langkah Man City

Penentuan Juara, Arteta Yakin West Ham Hentikan Langkah Man City

Liga Inggris
Ana/Tiwi Tak Puas Jadi Runner-up Thailand Open 2024

Ana/Tiwi Tak Puas Jadi Runner-up Thailand Open 2024

Badminton
Man City Vs West Ham, Pesan Singkat Guardiola demi Gelar Juara

Man City Vs West Ham, Pesan Singkat Guardiola demi Gelar Juara

Liga Inggris
Arema FC Pilih Apparel Baru demi 'Mengaum' di Liga 1 Musim Depan

Arema FC Pilih Apparel Baru demi "Mengaum" di Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
3 Fakta Laga Borneo FC vs Madura United, Masih Ada Kesempatan untuk Pesut Etam

3 Fakta Laga Borneo FC vs Madura United, Masih Ada Kesempatan untuk Pesut Etam

Liga Indonesia
Link Live Streaming Borneo FC VS Madura United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Borneo FC VS Madura United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Hasil Final Thailand Open 2024, Ana/Tiwi Runner-up

Hasil Final Thailand Open 2024, Ana/Tiwi Runner-up

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com