Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arsenal Dilarang Lepas Hector Bellerin

Kompas.com - 18/10/2016, 22:24 WIB

LONDON, KOMPAS.com - Rumor kepindahan bek Arsenal, Hector Bellerin, membuat Santi Cazorla senewen. Rekan setim Bellerin tersebut mewanti-wanti manajemen The Gunners untuk mempertahankan pemain berusia 21 tahun tersebut.

Bellerin sudah memperkuat Arsenal sejak 2013. Belakangan, santer tersiar kabar bahwa nama Bellerin masuk daftar incaran Manchester City dan Barcelona.

Cazorla pun meminta Arsenal untuk tidak melepas pemain kelahiran Barcelona tersebut.

"Memang banyak tim yang menginginkan Bellerin, tetapi Arsenal salah besar apabila melepasnya. Dia punya potensi besar dan akan menjadi figur kunci tim Spanyol masa depan. Penampilannya saat kami melawan Swansea sudah menjadi bukti," kata Cazorla.

Bellerin bergabung dengan tim junior Arsenal setelah sebelumnya 'belajar' di akademi La Masia milik Barcelona.

Pelatih Arsenal, Arsene Wenger, bukan tidak tahu bahwa Bellerin dilirik klub-klub saingan.

Juru taktik asal Prancis tersebut bersikeras bahwa Bellerin adalah bagian masa depan Arsenal.

"Dia sudah hampir tiga tahun di sini dan kami selalu memikirikan penawaran gaji terbaik untuk para pemain yang layak bertahan. Arsenal akan berusaha memperpanjang kontraknya. Dia sangat bagus dan progresnya sangat positif," tutur Wenger beberapa waktu lalu.

Sejak bergabung dengan Arsenal, Bellerin tampil 82 kali di semua ajang dan mencetak tiga gol. Dia pun sudah tiga kali merasakan bermain untuk tim nasional Spanyol.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Malik Risaldi Tak Mau Sekadar Mampir di Timnas Indonesia

Malik Risaldi Tak Mau Sekadar Mampir di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jr NBA Gelar Her Time to Play, Wadah Pengembangan Pebasket Putri

Jr NBA Gelar Her Time to Play, Wadah Pengembangan Pebasket Putri

Sports
Rezaldi Hehanussa, Juara di Persija dan Persib, Terpuruk lalu Bangkit

Rezaldi Hehanussa, Juara di Persija dan Persib, Terpuruk lalu Bangkit

Liga Indonesia
Jadwal Final Singapore Open 2024, Fajar/Rian Jaga Asa Indonesia

Jadwal Final Singapore Open 2024, Fajar/Rian Jaga Asa Indonesia

Badminton
Vinicius Tak Peduli Ballon d'Or meski Bawa Madrid Juara Liga Champions

Vinicius Tak Peduli Ballon d'Or meski Bawa Madrid Juara Liga Champions

Liga Champions
Edin Terzic Ungkap Apa yang Disampaikan kepada Bellingham Usai Laga

Edin Terzic Ungkap Apa yang Disampaikan kepada Bellingham Usai Laga

Liga Champions
Persib Juara: Lautan Biru Bandung, Tumpah Ruah, Dahaga 10 Tahun Tuntas

Persib Juara: Lautan Biru Bandung, Tumpah Ruah, Dahaga 10 Tahun Tuntas

Liga Indonesia
Luapan Bahagia Ancelotti Bawa Madrid Juara Liga Champions: Mimpi Jadi Nyata

Luapan Bahagia Ancelotti Bawa Madrid Juara Liga Champions: Mimpi Jadi Nyata

Liga Champions
Madrid Juara Liga Champions, Momen Emosional, Malam Terbaik Bellingham

Madrid Juara Liga Champions, Momen Emosional, Malam Terbaik Bellingham

Liga Champions
5 Fakta Menarik Madrid Juara Liga Champions: Tanpa Kalah, Rekor Ancelotti

5 Fakta Menarik Madrid Juara Liga Champions: Tanpa Kalah, Rekor Ancelotti

Liga Champions
Indonesia vs Tanzania: Uji Fisik Pemain Jelang Laga Lawan Irak dan Filipina

Indonesia vs Tanzania: Uji Fisik Pemain Jelang Laga Lawan Irak dan Filipina

Timnas Indonesia
Daftar Juara Liga Champions, Real Madrid Raja Eropa dengan 15 Gelar

Daftar Juara Liga Champions, Real Madrid Raja Eropa dengan 15 Gelar

Liga Champions
Hasil Dortmund Vs Madrid 0-2, Los Blancos Juara Liga Champions 2024!

Hasil Dortmund Vs Madrid 0-2, Los Blancos Juara Liga Champions 2024!

Liga Champions
HT Borussia Dortmund Vs Real Madrid: Los Blancos Dihajar 8 Tembakan, Skor Sama Kuat

HT Borussia Dortmund Vs Real Madrid: Los Blancos Dihajar 8 Tembakan, Skor Sama Kuat

Liga Champions
Kunci Sukses Fajar/Rian ke Final Singapore Open 2024

Kunci Sukses Fajar/Rian ke Final Singapore Open 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com