Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2018 Zona Eropa, Bale Kejar Rekor Ian Rush

Kompas.com - 06/09/2016, 06:05 WIB

CARDIFF, KOMPAS.com - Wales melanjutkan tren positif di Piala Eropa 2016 ke ajang Kualifikasi Piala Dunia 2018. Tim beralias Sang Naga melumat Moldova 4-0 guna mengawali kiprah di pentas ini secara sempurna.

Menjamu Moldova di Cardiff, Senin (5/9/2016), semifinalis Piala Eropa 2016 itu unggul telak melalui gol-gol Sam Vokes, Joe Allen, dan lagi-lagi dari bintang terdepan mereka, Gareth Bale.

Sayap kilat berusia 27 tahun itu mencetak dwigol terakhir Wales dalam laga ini pada babak kedua.

Masing-masing lahir melalui eksekusi pelan nan cantik setelah memotong umpan back-pass keliru pemain lawan, dan via tembakan penalti di pengujung laga. 

Untuk Bale, torehan dwigol di partai ini membuatnya tinggal terpaut minus 4 gol dari rekor sang top scorer sepanjang masa timnas Wales, Ian Rush (28 gol).

Adapun bagi tim, hasil 4-0 atas Moldova merupakan rekor kemenangan terbesar Wales di partai kompetitif dalam 13 tahun.

Kali terakhir Wales berpesta dengan selisih 4 gol ke gawang musuh terjadi saat menghadapi Azerbaijan di Kualifikasi Piala Eropa pada Maret 2003.

Pada laga lain, terjadi keunikan yang melibatkan kontestan Grup I. Semua pesertanya tak ada yang melalui matchday 1 dengan kemenangan lantaran ketiga partai berujung imbang 1-1.

Kroasia ditahan Turki, Finlandia diimbangi tim debutan, Kosovo, dan Ukraina bermain sama kuat dengan Islandia.

Duel Kroasia menjamu Turki masuk radar sorotan karena ketidakberuntungan tuan rumah.

Bayangkan, dalam setengah jam pertama, Kroasia mendapati 3 peluang mereka gagal menghasilkan gol karena membentur mistar/tiang gawang musuh!

Mereka baru mendapatkan gol melalui tembakan penalti gelandang Barcelona, Ivan Rakitic, beberapa saat menjelang jeda. 

Hanya, keunggulan itu langsung dimentahkan Turki lewat gol tendangan bebas Hakan Calhanoglu di menit terakhir babak pertama. (Beri Bagja)

HASIL LENGKAP KUALIFIKASI (5/9/2016)

Grup D

  • Georgia 1-2 Austria (Jano Ananidze 78'; Martin Hinteregger 16', Marc Janko 42')
  • Serbia 2-2 Rep. Irlandia 2-2 (Filip Kostic 62', Dusan Tadic 69'-pen.; Jeff Hendrick 3', Daryl Murphy 80')
  • Wales 4-0 Moldova (Sam Vokes 38', Joe Allen 44', Gareth Bale 51', 90+5'-pen.)

GRUP G

  • Albania 1-1 Masedonia* (Armando Sadiku 10'; Ezgjan Alioski 51')
  • Israel 1-3 Italia (Tal Ben Chaim 35'; Graziano Pelle 14', Antonio Candreva 31'-pen., Ciro Immobile 83')
  • Spanyol 8-0 Liechtenstein (Diego Costa 10', 66', Sergi Roberto 55', David Silva 59', 90+1', Vitolo 60', Alvaro Morata 82', 83')

GRUP I

  • Kroasia 1-1 Turki (Ivan Rakitic 44'-pen.; Hakan Calhanoglu 45')
  • Finlandia 1-1 Kosovo (Paulus Arajuuri 18'; Valon Berisha 60'-pen.)
  • Ukraina 1-1 Islandia (Andriy Yarmolenko 41'; Alfred Finnbogason 6')

Ket.: * = Laga Albania vs Masedonia ditunda pada menit ke-77 akibat cuaca buruk.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber JUARA
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Timnas Indonesia
Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Timnas Indonesia
Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com