Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ketika Tepukan Tangan Buffon Mengubah Seisi Stadion...

Kompas.com - 03/09/2016, 07:19 WIB
Anju Christian

Penulis

BARI, KOMPAS.com - Ada yang menarik dari duel antara Italia dan Perancis pada uji coba di Stadion San Nicola, Kamis (1/9/2016).

Suporter Italia selaku tuan rumah sempat mencemooh lagu kebangsaan Perancis, "La Marseillaise". Menyadari sikap tidak respek dari pendukungnya, Buffon langsung bereaksi.

Sang kapten bertepuk tangan, lalu diikuti 10 pemain Italia lainnya dan seisi stadion.

Efek domino dari tepukan tangan Buffon lantas menuai pujian dari berbagai pihak. Salah satunya adalah Presiden FIFA Gianni Infantino yang menyebut Buffon sebagai panutan.

"Kejadian ini merupakan kemenangan peradaban atas kebodohan. Saya ingin memuji Buffon. Dia merupakan contoh untuk setiap orang," ucap Infantino kepada L’Equipe.


Apresiasi juga datang dari rival, yaitu pelatih AS Roma, Luciano Spalletti. Pemilik nama terakhir mengaku takjub dengan pengaruh Buffon.

"Buffon memberikan sebuah pesan kuat dan menunjukkan siapa dirinya. Melalui sikap ini, kita melihat seorang juara sejati," kata Spalletti kepada Rai.

"Ingat, di Stadion Wembley, setiap orang menyambut lagu 'La Marseillaise' dengan tepuk tangan," ucap sang pelatih.

Penuturan Spalletti mengacu aksi solidaritas Inggris ketika menjamu Perancis pada partai uji coba di Stadion Wembley, 17 November 2015.

Ketika itu, suporter Inggris ikut menyanyikan lagu kebangsaan Perancis. Sikap ini menunjukkan simpati setelah teroris menyerang Paris empat hari sebelumnya atau 13 November 2015.

Hanya, sikap terpuji Buffon tidak dikuti hasil positif untuk timnya. Tim berjulukan Gli Azzurri takluk 1-3 akibat gol Anthony Martial, Olivier Giroud, dan Layvin Kurzawa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Hasil MotoGP Italia 2024, Bagnaia Sang Pebalap Tuan Rumah Berjaya!

Hasil MotoGP Italia 2024, Bagnaia Sang Pebalap Tuan Rumah Berjaya!

Motogp
Jadwal Timnas Indonesia Setelah Melawan Tanzania

Jadwal Timnas Indonesia Setelah Melawan Tanzania

Timnas Indonesia
Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Runner-up Usai Kalah dari Wakil China

Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Runner-up Usai Kalah dari Wakil China

Badminton
Tantangan Jose Mourinho di Fenerbahce dan Liga Turkiye

Tantangan Jose Mourinho di Fenerbahce dan Liga Turkiye

Liga Lain
Nasib Madura United, Kandang 3 Kali Jadi Arena Pesta Juara Indonesia

Nasib Madura United, Kandang 3 Kali Jadi Arena Pesta Juara Indonesia

Liga Indonesia
Berita Transfer: Real Madrid Disebut Bakal Perkenalkan Mbappe pada Senin

Berita Transfer: Real Madrid Disebut Bakal Perkenalkan Mbappe pada Senin

Liga Spanyol
Hasil Indonesia Vs Tanzania 0-0, Mistar Lawan Tahan Skuad Garuda

Hasil Indonesia Vs Tanzania 0-0, Mistar Lawan Tahan Skuad Garuda

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Tanzania: Kiper Lawan Terkapar, Respek dari Fan Garuda

Indonesia Vs Tanzania: Kiper Lawan Terkapar, Respek dari Fan Garuda

Timnas Indonesia
Live Timnas Indonesia Vs Tanzania: Tembakan Egy Menerpa Mistar

Live Timnas Indonesia Vs Tanzania: Tembakan Egy Menerpa Mistar

Liga Indonesia
Live Indonesia Vs Tanzania: Adi Satryo Beraksi, Gawang Garuda Aman

Live Indonesia Vs Tanzania: Adi Satryo Beraksi, Gawang Garuda Aman

Timnas Indonesia
Babak I Indonesia Vs Tanzania: Dua Kans Thom Haye, Tanpa Gol

Babak I Indonesia Vs Tanzania: Dua Kans Thom Haye, Tanpa Gol

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Tanzania, Rizky Ridho Cegah Peluang Berbahaya, Aplaus dari Fan

Indonesia Vs Tanzania, Rizky Ridho Cegah Peluang Berbahaya, Aplaus dari Fan

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Vs Tanzania, Sundulan  Shayne Ciptakan Gemuruh

Timnas Indonesia Vs Tanzania, Sundulan Shayne Ciptakan Gemuruh

Timnas Indonesia
Makna Persib Juara bagi Rachmat Irianto: Keluar Zona Nyaman, Bukti untuk Bapak

Makna Persib Juara bagi Rachmat Irianto: Keluar Zona Nyaman, Bukti untuk Bapak

Liga Indonesia
Live Indonesia Vs Tanzania: Garuda Menekan, Kans Emas Shayne dan Thom

Live Indonesia Vs Tanzania: Garuda Menekan, Kans Emas Shayne dan Thom

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com