Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Guardiola Cukup Puas dengan Kemenangan Man City

Kompas.com - 29/08/2016, 08:37 WIB


MANCHESTER, KOMPAS.com - Manajer Manchester City, Josep Guardiola, cukup puas dengan kemenangan 3-1 Manchester City atas West Ham United di Stadion Etihad, Minggu (28/8/2016).

Raheem Sterling mencetak dua gol kemenangan The Citizens - julukan City - pada laga itu. Gol dia membuka dan menegaskan keunggulan City atas West Ham.

Satu gol City lain dicetak oleh Fernandinho. Adapun gol balasan The Hammers, julukan West Ham, yang sempat memperkecil keadaan menjadi 2-1 dibukukan Michail Antonio.

"Saat kedudukan 2-1, emosi lebih banyak terlibat di pertandingan," kata manajer Manchester City, Josep "Pep" Guardiola seusai pertandingan kepada BBC.

The Citizens sebenarnya bisa mencetak gol lebih banyak. Mereka mendominasi permainan dengan 67 persen penguasaan bola dan melepaskan 22 tembakan, berbanding 9 milik tim tamu.

"Saya tak tahu ada berapa banyak tembakan dibuat kami. Namun, performa tim secara keseluruhan, dengan dan atau tanpa bola, bagus," kata Guardiola.

"Dengan kualitas para pemain kami, kami cukup puas dengan hasil ini," tutur pelatih asal Spanyol itu.

Dari kubu West Ham, manajer Slaven Bilic mengaku agak kecewa dengan hasil akhir. Dia tak suka, terutama pada babak pertama, ketika timnya tertinggal 0-2.

"Saya minta kepada mereka untuk menunjukkan karakter dan semangat serta mentalitas berbeda pada babak kedua. Saya memuji performa mereka pada babak kedua," ucap Bilic.

Berbekal kemenangan ini, Manchester City naik ke puncak klasemen sementara dengan raihan 9 poin dari tiga laga.

Seusai jeda internasional, mereka akan menjalani laga derbi menghadapi Manchester United yang sama-sama mencatat hasil sempurna sejauh ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Timnas Indonesia
Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Sports
Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Liga Indonesia
Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com