Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Debut Apik Striker Seharga Rp 1,36 Triliun

Kompas.com - 21/08/2016, 10:02 WIB

TURIN, KOMPAS.com - Gonzalo Higuain melakoni debut apik saat berkostum Juventus pada laga Serie A. Striker yang dibeli dengan banderol 94 juta euro (Rp 1,36 triliun) itu mengantarkan Juventus menang dan mencetak gol pada laga debutnya.

Juventus menang 2-1 atas Fiorentina berkat gol Sami Khedira (37') dan Gonzalo Higuain (75') di kandang sendiri, Sabtu (20/8/2016). Gol balasan tim tamu dibukukan oleh Nikola Kalinic, lima menit sebelum gol Higuain.

Pada laga tersebut, Higuain masuk di babak kedua menggantikan Mario Mandzukic pada menit ke-66. Bomber Argentina berusia 28 tahun itu cuma butuh waktu 9 menit dan 3 sentuhan untuk menorehkan gol perdana dalam debutnya.

"Saya sangat bahagia untuk debut saya, untuk kemenangan, dan gol ini. Kami harus terus melanjutkan performa seperti saat ini. Sangat penting mengawali kompetisi dengan kemenangan," kata eks striker Napoli itu kepada Mediaset.

Higuain mendapat sambutan meriah dari suporter di Juventus Stadium, bahkan sejak melakukan pemanasan pada start babak kedua. Sang pemain mengapresiasi hal tersebut.

"Saya berharap bisa membalas afeksi pendukung dengan banyak gol. Saya ingin memenangi gelar sebanyak mungkin, tetapi laga ini hanya awal. Saya mendedikasikan gol ini untuk semua yang memercayai saya," katanya lagi.

Istilah debut ideal semakin bermakna bagi Higuain. Hal itu karena dirinya untuk pertama kali mampu mencetak gol dalam laga pekan perdana di Serie A.

Saat masih membela Napoli tiga musim sebelumnya, Higuain selalu gagal bikin gol di pekan pembuka. Musim lalu, keran golnya baru mengalir ketika menghadapi Sampdoria di giornata kedua. (Beri Bagja)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bangkit Usai Insiden Ambruk di Lapangan, Eriksen Cetak Gol Denmark

Bangkit Usai Insiden Ambruk di Lapangan, Eriksen Cetak Gol Denmark

Internasional
Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Internasional
Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Internasional
Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam 'Raksasa' Euro 2024

Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam "Raksasa" Euro 2024

Internasional
Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Internasional
Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor 'Supersub' Oranye 2 Menit, 18 Detik

Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor "Supersub" Oranye 2 Menit, 18 Detik

Internasional
Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Sports
Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Internasional
Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst 'Supersub', De Oranje Menang 2-1

Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst "Supersub", De Oranje Menang 2-1

Internasional
Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Liga Indonesia
Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Internasional
Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Internasional
Link Live Streaming Polandia Vs Belanda, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Polandia Vs Belanda, Kickoff 20.00 WIB

Internasional
Nirgelar di Bayern Muenchen, Kane Makin Lapar Raih Trofi Euro 2024

Nirgelar di Bayern Muenchen, Kane Makin Lapar Raih Trofi Euro 2024

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com