DUBLIN, KOMPAS.com - Raksasa Liga Spanyol, FC Barcelona, memulai perjalanan mereka pada turnamen pramusim bertajuk International Champions Cup (ICC) 2016 dengan kemenangan. Padahal, masih banyak pemain andalan yang belum bergabung dengan skuad.
Barcelona tampil lebih dominan dalam pertandingan di Stadion Aviva, Sabtu (30/7/2016). Alhasil, pasukan Luis Enrique meraih kemenangan 3-1 atas Celtic FC.
Barcelona berhasil membuka kemenangan berkat gol dari Arda Turan pada menit ke-11. Gelandang asal Turki itu berhasil memanfaatkan umpan datar Aleix Vidal dari luar kotak penalti dengan sebuah tendangan placing yang tak dapat dijangkau kiper Craig Gordon.
Pada menit ke-29, Celtic sempat menyamakan kedudukan melalui sepakan Leigh Griffiths. Striker Skotlandia berusia 25 tahun itu berhasil memanfaatkan blunder bek muda Barca, Jose Martinez, untuk mencatatkan namanya di papan skor.
Hanya berselang dua menit, Barcelona sudah berhasil unggul lagi. Umpan silang Juan Camara gagal diamankan Ambrose dengan sempurna dan membobol gawangnya sendiri pada menit ke-31.
Sebelum pertandingan babak pertama berakhir, Barca kembali memperbesar keunggulan menjadi 3-1 melalui sontekan Munir El Haddadi pada menit ke-41. Striker berusia 20 tahun itu dengan mudah memanfaatkan umpan Luis Suarez di depan gawang Celtic yang telah kosong.
Pada babak kedua, Barcelona mengganti 10 starter dengan para pemain yang sebagian besar berasal dari tim Barcelona B. Hal ini menjadi salah satu penyebab tidak ada lagi gol yang terjadi pada paruh kedua pertandingan.
Kemenangan ini sangat positif bagi Barca, mengingat skuad mereka belum utuh sepenuhnya. Para pemain inti, seperti Claudio Bravo, Marc-Andre ter Stegen, Javier Mascherano, Jordi Alba, Gerard Pique, Andreas Iniesta, Sergio Busquets, Ivan Rakitic, dan Neymar Junior belum bergabung. (Verdi Hendrawan)
Susunan starter kedua tim:
FC Barcelona: 25-Jordi Masip, 24-Jeremy Mathieu, 12-Jose Martínez, 7-Arda Turan, 20-Sergi Roberto, 22-Aleix Vidal, 6-Denis Suarez, 18-Juan Camara, 10-Lionel Messi, 9-Luis Suarez, 17-Munir El Haddadi.
Pelatih: Luis Enrique
Celtic FC: 1-Craig Gordon, 3-Emilio Izaguirre, 4-Eve Ambrose, 34-Eoghan O'Connell, 22-Saidy Janko, 8-Scott Brown, 6-Nir Bitton, 49-James Forrest, 42-Callum McGregor, 9-Leigh Griffiths, 27-Patrick Roberts.
Pelatih: Brendan Rodgers.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.