EAST RUTHERFORD, KOMPAS.com — Cile tampil sebagai juara Copa America Centenario. Gelar itu kian lengkap karena tiga orang pemain Cile meraih penghargaan individu.
Eduardo Vargas yang mencetak enam gol sepanjang turnamen berhak mendapat Sepatu Emas. Dia unggul satu gol dari kapten Argentina, Lionel Messi.
Penampilan apik Claudio Bravo pada laga final juga berujung Sarung Tangan Emas sebagai simbolisasi kiper terbaik. Sepanjang fase gugur, kiper Barcelona itu tidak sekali pun kemasukan gol.
Bola Emas atau gelar Pemain Terbaik jatuh kepada Alexis Sanchez. Adapun gelar Fair Play menjadi milik Argentina.
Cile menjadi juara setelah menang adu penalti 4-2 atas Argentina, Minggu (26/6/2016) atau Senin pagi WIB. Adu penalti dilakukan setelah kedua tim bermain imbang 0-0 sepanjang 120 menit permainan.
Distribusi gelar Copa America Centenario:
Juara: Cile
Fair Play Award: Argentina
Kiper terbaik: Claudio Bravo (Cile)
Pencetak gol terbanyak: Eduardo Vargas (Cile) - 6 gol
Pemain terbaik: Alexis Sanchez (Cile)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel..@LaRoja is the first team to win the #CopaAmerica in back to back years since @Argentina in 1946 and 1947. #Copa100 pic.twitter.com/vZYcPHHQfL
— Copa América 2016 (@CA2016) June 27, 2016
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.