MANCHESTER, KOMPAS.com — Rumor soal pemain incaran manajer anyar Manchester United, Jose Mourinho, kembali mengemuka. Pemain yang kali ini masuk pusaran isu transfer adalah mantan "anak asuh" Mourinho di Chelsea, Cesar Azpilicueta.
Kabar keinginan Mourinho untuk menarik Azpilicueta ke Old Trafford diembuskan oleh Mirror. Disebutkan media Inggris itu, Azpilicueta menjadi target utama untuk posisi bek sayap.
Sebenarnya, Azpilicueta masih memiliki kontrak tiga tahun di Chelsea. Akan tetapi, hal itu tak menyurutkan niat Mourinho untuk mengangkut sang pemain ke timnya.
Manchester United tak sendirian dalam jalur perburuan Azpilicueta. Paris Saint-Germain dan Athletic Bilbao juga disebut mengincar target yang sama.
Mourinho menjadi bos Azpilicueta di Chelsea selama rentang waktu 2013-2015. Tiga tahun kebersamaan mereka menghasilkan masing-masing satu gelar Premier League dan Piala Liga.
Mourinho pula yang memindahkan posisi Azpilicueta dari bek kanan ke bek kiri. Hal itu terjadi menyusul kepergian bek asal Inggris, Ashley Cole.
Penampilan Azpilicueta tetap konsisten meski berubah posisi. Selama berada di bawah arahan Mourinho, eks pilar Marseille itu 34 kali memainkan peran sebagai bek kanan dan 97 kali diberi tugas mengawal sisi kiri. (Ade Jayadireja)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.