Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Taklukkan Persegres 3-1, Arema Naik ke Puncak Klasemen

Kompas.com - 27/05/2016, 23:20 WIB

MALANG, KOMPAS.com - Arema Cronus naik ke puncak klasemen sementara Kejuaraan Sepak Bola Torabika (TSC) 2016. Kemenangan 3-1 atas Persegres Gresik United pada pekan ke-5 di Stadion Kanjuruhan, Kab Malang, Jumat (27/5/2016), membuat mereka merebut singgasana itu.

Arema mendominasi pertandingan sejak awal. Meski demikian, mereka sempat kesulitan untuk menembus pertahanan lawan.

Persegres yang lebih banyak tertekan, cenderung tampil bertahan untuk mengamankan gawang mereka. Namun, hal itu ternyata tidak cukup. Arema berhasil membuka keunggulan pada menit ke-24.

Jala gawang Muhammad Sandy Firmansyah bergetar berkat sepakan keras Raphael Maitimo yang mengarah ke pojok kanan bawah. Melalui tendangan keras pula, Arema menggandakan kedudukan.

Kali ini gol lahir melalui skema tendangan bebas yang dieksekusi Hamka Hamzah ke arah pojok kiri atas gawang Persegres yang juga tidak mampu dijangkau oleh Sandy pada menit ke-38.

Unggul dua gol tidak membuat para pemain Arema mengendurkan serangan mereka. Namun, kedudukan 2-0 untuk Singo Edan bertahan hingga jeda.

Pada babak kedua, Arema tetap mampu menguasai jalannya pertandingan. Hal ini membuat gol ketiga yang dicari tim tuan rumah pun berhasil cetak pada menit ke-67.

Melalui akselerasi individu dari lini tengah, Ferry Aman Saragih berhasil melepaskan tendangan ke arah gawang dari dalam kotak penalti, tetapi berhasil diblok kiper. Bola muntah dari peluang tersebut berhasil disambar oleh Gustavo Giron Marulanda di depan gawang dengan sebuah tendangan keras.

Meski sudah unggul besar, para pemain Arema tetap berusaha menekan pertahanan lawan. Namun, justru Persegres yang berhasil mencetak gol pertama mereka pada laga ini melalui Ghozali Siregar pada menit ke-81.

Berhasil mencetak gol membuat para pemain Persegres semakin terpacu untuk terus mencetak gol. Beberapa peluang sempat didapat, tetapi waktu yang hanya tersisa sedikit membuat kedudukan 3-1 untuk Arema bertahan hingga akhir laga.

Tiga poin dari pertandingan ini membuat Arema kembali merebut puncak klasemen dari tangan Sriwijaya FC dengan 10 poin hasil dari 5 pertandingan. Sedangkan bagi Persegres, kekalahan ini membuat mereka tertahan di peringkat ke-14 dengan raihan 5 poin dari 5 laga. (Verdi Hendrawan)

Arema Cronus 3-0 Persegres Gresik United (Raphael Maitimo 24', Hamka Hamzah 38', Gustavo Giron 67').

Susunan pemain:

AREMA CRONUS: 1-Kurnia Meiga (21-Made Wardhana 79'), 71-Ahmad Nufiandani, 16-Goran Ganchev, 23-Hamka Hamzah, 7-Beny Wahyudi (4-Syaiful Indra Cahya 76'), 87-Ahmad Alfarizi, 22-Srdjan Lopicic, 11-Esteban Vizcarra, 94-Ferry Aman Saragih (77-Juan Revi 71'), 8-Raphael Maitimo, 9-Gustavo Giron Marulanda.

Pelatih: Milomir Seslija.

PERSEGRES GRESIK UNITED: 86-M Sandy Firmansyah, 29-Ambrizal, 4-Felix Yanuar, 5-Muhammad Rifki, 10-Oh In-kyun, 6-Romy Agustiawan, 81-Supriono Salimin, 42-Riandy Ramadhan, 77-Hendri Satriadi (27-Ghozali Siregar 62'), 99-Patrick Roberto, 26-Muhamad Kamri (19-Eduardo Makiel 52' (50-Reza Mustofa 78')).

Pelatih: Liestiadi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Modal Argentina untuk Pertahankan Gelar Juara Copa America 2024

Modal Argentina untuk Pertahankan Gelar Juara Copa America 2024

Internasional
Pilih Ketum, Munas PBSI Digelar Agustus 2024

Pilih Ketum, Munas PBSI Digelar Agustus 2024

Badminton
Hasil Ekuador Vs Venezuela 1-2, La Vintontio Bekuk 10 Pemain La Tri

Hasil Ekuador Vs Venezuela 1-2, La Vintontio Bekuk 10 Pemain La Tri

Internasional
Electric PLN Pupus Harapan Juara Bertahan Bandung BJB ke Final Four Proliga 2024

Electric PLN Pupus Harapan Juara Bertahan Bandung BJB ke Final Four Proliga 2024

Sports
Daftar Top Skor Euro 2024: Penyerang Georgia dan Jerman Teratas

Daftar Top Skor Euro 2024: Penyerang Georgia dan Jerman Teratas

Internasional
Jadwal Euro 2024: Laga Terakhir Fase Grup, Dibuka Swiss Vs Jerman

Jadwal Euro 2024: Laga Terakhir Fase Grup, Dibuka Swiss Vs Jerman

Internasional
Momen Assist Ronaldo, Aksi Spektakuler untuk Akademi Sepak Bola Dunia

Momen Assist Ronaldo, Aksi Spektakuler untuk Akademi Sepak Bola Dunia

Internasional
Daftar Tim Lolos 16 Besar Euro 2024, Portugal Terbaru

Daftar Tim Lolos 16 Besar Euro 2024, Portugal Terbaru

Internasional
Hasil Euro 2024: Portugal Menang ke 16 Besar, Belgia 3 Poin Perdana

Hasil Euro 2024: Portugal Menang ke 16 Besar, Belgia 3 Poin Perdana

Internasional
Saat Laga Turkiye Vs Portugal Terhenti 4 Kali karena Fans Ronaldo, Alarm Keamanan

Saat Laga Turkiye Vs Portugal Terhenti 4 Kali karena Fans Ronaldo, Alarm Keamanan

Internasional
Hasil Belgia Vs Romania 2-0, Tendangan Monster Kiper Bikin Assist bagi De Bruyne

Hasil Belgia Vs Romania 2-0, Tendangan Monster Kiper Bikin Assist bagi De Bruyne

Internasional
Cristiano Ronaldo Raja Piala Eropa, Rekor Keterlibatan Gol

Cristiano Ronaldo Raja Piala Eropa, Rekor Keterlibatan Gol

Internasional
Lionel Messi Ikon Dunia, Bawa Perubahan yang Menguntungkan MLS

Lionel Messi Ikon Dunia, Bawa Perubahan yang Menguntungkan MLS

Internasional
Mbappe Dua Gol lawan Tim Cadangan Paderborn, Adaptasi dengan Masker

Mbappe Dua Gol lawan Tim Cadangan Paderborn, Adaptasi dengan Masker

Internasional
Fenomena Piala Eropa 2024, Enam Gol Bunuh Diri Jadi Primadona

Fenomena Piala Eropa 2024, Enam Gol Bunuh Diri Jadi Primadona

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com