Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wasit Final Liga Champions Condong ke Real Madrid

Kompas.com - 11/05/2016, 08:54 WIB
Anju Christian

Penulis

MILAN, KOMPAS.com - Real Madrid mendapatkan angin segar seiring pemilihan Mark Clattenburg untuk memimpin final Liga Champions di Stadion San Siro, Milan, 28 Mei 2016.

Penunjukan Clattenburg itu diputuskan oleh Komite Wasit UEFA. Otoritas sepak bola Eropa itu mengonfirmasinya melalui pengumuman resmi, Selasa (11/5/2016).

Di Milan, pria asal Inggris itu akan didampingi dua kompatriotnya, Simon Beck and Jake Collin. Adapun untuk ofisial keempat, UEFA memilih Viktor Kassai dari Hungaria.

"Musim ini, Clattenburg sudah mengontrol enam laga Liga Champions, termasuk semifinal pertama antara Atletico Madrid dan Bayern Muenchen, serta dua partai Liga Europa," bunyi pernyataan UEFA terkait latar belakang sang pengadil.

Laga semifinal pertama ketika itu dimenangi Atletico dengan skor 1-0. Namun, kehadiran Clattenburg tidak melulu menguntungkan klub berjulukan Los Rojiblancos.

Clattenburg sudah memimpin tujuh pertandingan kompetisi antarklub Eropa yang dilakoni Atletico, empat di antaranya terjadi di Liga Champions. Hasilnya, Atletico meraih lima kemenangan dan satu kekalahan.

Dalam tujuh pertandingan tersebut, pemain Atletico diganjar 17 kartu kuning. Total lima kartu peringatan dilayangkan Clattenburg saat Atletico menang 2-0 atas Malmo FF pada partai fase grup, 4 November 2014.

Sementara itu, Real Madrid selalu menang dalam lima partai yang dipimpin Clattenburg. Wasit berusia 41 tahun itu juga cuma mengganjar pemain Los Blancos, julukan Madrid, dengan enam kartu kuning.

Terakhir, Clattenburg memimpin duel antara Madrid dan Paris Saint-Germain pada lanjutan fase grup di Stadion Santiago Bernabeu, 3 November 2015. Madrid menang 1-0 berkat gol Nacho Fernandez.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Liga Italia
Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Liga Inggris
PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
PB IKASI Kirim Arval Raziel dan Ricky Dhisulimah Ikut Kualifikasi Olimpiade

PB IKASI Kirim Arval Raziel dan Ricky Dhisulimah Ikut Kualifikasi Olimpiade

Sports
Persebaya vs Bali United, Siap Mempermalukan Bajul Ijo

Persebaya vs Bali United, Siap Mempermalukan Bajul Ijo

Liga Indonesia
6 Tahun Kolaborasi EVOS dan Pop Mie, Tingkatkan Talenta Esport Indonesia

6 Tahun Kolaborasi EVOS dan Pop Mie, Tingkatkan Talenta Esport Indonesia

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com