Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ranieri: Leicester City Tak Sehebat Nottingham Forest

Kompas.com - 10/05/2016, 20:40 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

LEICESTER, KOMPAS.com - Manajer Leicester City, Claudio Ranieri, menilai prestasi timnya musim ini tak sehebat pencapaian Nottingham Forest asuhan Brian Clough pada era 70 dan 80-an.

Tak banyak yang mengira bahwa Leicester akan menjadi juara Premier League 2015-2016. Bahkan, bursa taruhan mematok peluang juara Leicester sebesar 5000:1.

Keberhasilan Leicester pun disebut-sebut sebagai kisah terbesar dalam sejarah sepak bola Inggris. Maklum, komposisi pemain Leicester musim ini tak sementereng Manchester City, Chelsea, atau Manchester United.

Akan tetapi, Ranieri tak sependapat dengan anggapan tersebut. Menurut dia, prestasi Leicester tak sebanding dengan keberhasilan Nottingham Forest pada era 70 dan 80-an.

Kala itu, Nottingham Forest yang baru saja promosi dari divisi dua Inggris, langsung menjadi juara divisi utama (sekarang Premier League) pada 1978.

Selanjutnya, Nottingham Forest kembali membuat kejutan. Mereka berhasil menjuarai Piala Champions (Liga Champions) selama dua tahun beruntun (1979 dan 1980).

"Prestasi kami bukanlah yang terhebat. Prestasi Nottingham Forest-lah yang terbesar, karena mereka memenangi gelar liga dan Piala Eropa setelah berpromosi," ujar Ranieri kepada Gazzetta World, Kamis (10/5/2016).


Dok. yahoo.com Para pemain dan pelatih Nottingham Forest merayakan gelar Piala Champions pada 1979.

Kejutan seperti yang ditorehkan Nottingham Forest memang sangat sulit terulang kembali. Kendati demikian, Ranieri berharap Leicester bisa mencapainya dalam beberapa tahun mendatang.

Musim depan, Leicester akan berlaga di ajang Liga Champions. Untuk dapat bersaing dengan klub-klub papan atas Eropa, Leicester tentunya perlu memperkuat komposisi pemainnya.

Namun, Ranieri mengaku tak ingin mendatangkan pemain bernama besar. Ia lebih tertarik dengan pemain non-bintang, salah satunya adalah pemain Pescara, Gianluca Lapadula.

Lapadula merupakan penyerang andalan Pescara. Musim ini, pria 26 tahun tersebut sukses menjadi top scorer sementara Serie B dengan jumlah 24 gol.

"Kami sedang mencari pemain dari Italia. Lapadula adalah salah satu pemain yang bagus. Kami sudah memantau perkembangannya sejak beberapa waktu lalu," kata Ranieri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Timnas Indonesia
Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Sports
Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Liga Indonesia
Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Timnas Indonesia
Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com