LONDON, KOMPAS.com - Arsenal menggeser Manchester City dari peringkat ketiga klasemen sementara Premier League. Kemenangan 1-0 atas Norwich City di Stadion Emirates, Sabtu (30/4/2016), membuat The Gunners melewati rivalnya tersebut.
Danny Welbeck menjadi bintang kemenangan Arsenal dalam laga yang berlangsung berat sebelah itu. Mantan striker Manchester United tersebut mencetak gol tunggal pada menit ke-59.
Raihan tiga poin ini membuat Arsenal untuk sementara menggeser Manchester City dari peringkat ketiga klasemen sementara. Pasukan Arsene Wenger mengumpulkan total 67 poin, unggul tiga angka atas Manchester City, yang baru akan bermain melawan tuan rumah Southampton pada Minggu (1/5).
Arsenal mendominasi pertandingan. Statistik Liverscore memperlihatkan bagaimana perkasanya penguasaan bola Meriam London karena mencapai 68 persen. Meskipun demikian, hal yang sangat mengherankan adalah dari tujuh tembakan yang dilepaskan sepanjang babak pertama, tak satu pun yang mencapai sasaran, termasuk yang dihalau kiper lawan.
0 - None of Arsenal's seven shots in the first half against Norwich were on target (including blocked). Misfire.
— OptaJoe (@OptaJoe) April 30, 2016
Baru pada babak kedua, Arsenal bisa memecah kebuntuan. Masuknya Welbeck memberikan warna baru dalam permainan Arsenal karena tembakan pertamanya ketika masuk pada menit ke-59 langsung menghadirkan gol. Striker internasional Inggris tersebut menyelesaikan umpan Olivier Giroud.
1 - Arsenal have scored with their first shot on target in this match. Finish.
— OptaJoe (@OptaJoe) April 30, 2016
Setelah itu, Arsenal terus menggempur pertahanan tim tamu untuk menambah gol. Sayang, hingga laga usai tak ada gol tambahan sehingga skor 1-0 tak berubah.
Hasil ini membuat posisi Arsenal masih aman di zona Liga Champions karena bisa menjauh dari West Ham United dan Manchester United, yang bisa memupus ambisi mereka tampil pada kompetisi paling bergengsi antarklub Eropa pada musim depan. Hanya dua klub tersebut yang bisa merampas tiket Liga Champions The Gunners dan Manchester City.
West Ham, yang menang 3-0 atas West Bromwich Albion, saat ini menempati urutan kelima dengan raihan 59 poin dan masih menyisakan tiga pertandingan (Arsenal menyisakan dua laga). Sementara itu Manchester United, yang baru memainkan 34 pertandingan, ada di peringkat keenam dengan raihan 59 poin, akan menghadapi sang pemuncak klasemen, Leicester City, pada Minggu (1/5).
Arsenal vs Norwich City: 1-0 (Danny Welbeck 59')
Susunan pemain
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.