LIVERPOOL, KOMPAS.com - Liverpool sukses membalas dendam atas kekalahan mereka dari Manchester City di final Piala Liga. Menjamu City di Stadion Anfield, Rabu (2/3/2016), Tim Merseyside Merah menang telak 3-0.
Partai ini adalah ulangan laga final Piala Liga yang berlangsung pada Minggu (28/2/2016). Kala itu, City menjadi juara via babak adu penalti (3-1) setelah kedua tim bermain imbang 1-1 selama 120 menit.
Liverpool menebus kegagalan tersebut dengan penampilan baik dan efektif. Gol-gol The Reds diciptakan oleh Adam Lallana (menit ke-34), James Milner (41'), dan Roberto Firmino (57').
Penampilan trio tersebut spesial lantaran mereka sama-sama menyumbang gol dan assist pada laga ini.
Tak banyak momen penting yang muncul di babak pertama, terutama pada setengah jam awal. Kedua tim rutin melakukan pergerakan membongkar pertahanan musuh. Hanya, buruknya penyelesaian di sepertiga akhir lapangan menjadi kendala lahirnya gelontoran peluang penting.
Dalam 45 menit pertama cuma tercipta tujuh tembakan. City kebagian tiga kali dan cuma satu upaya yang mengarah ke target.
Sebaliknya, Liverpool sangat efisien karena melepas empat tembakan, tiga buah akurat, dan dua di antaranya menelurkan gol.
Pasukan Juergen Klopp membuka keunggulan via tembakan kaki kiri mendatar Lallana. Gelandang berusia 27 tahun itu menyelesaikan umpan terobosan James Milner secara sempurna.
Bagi Lallana, gol tersebut bagai menebus "dosa" akibat kegagalan eksekusinya saat adu penalti di final Piala Liga.
Enam menit kemudian giliran Milner mencatatkan nama di papan skor. Berawal dari umpan back-heel Lallana, bola diteruskan Roberto Firmino dengan suplai assist kepada Milner yang menerobos barisan pemain City.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.