Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapten Persib Sedih Ditinggal Djanur

Kompas.com - 09/01/2016, 14:57 WIB
Ferril Dennys

Penulis

Sumber Juara.net

BANDUNG, KOMPAS.com - Kapten Persib Bandung, Atep, mengaku sangat kehilangan dan sedih karena Maung Bandung akan segera ditinggalkan pelatih Djadjang Nurdjaman. Djanur, sapaan akrab Djadjang, akan menuju Italia guna menimba ilmu di klub serie-A Inter Milan.

"Yang pasti, saya akan sangat kehilangan sosok pelatih. Apalagi saya terbilang cukup lama di Persib sehingga paham betul dengan Pak Djanur," kata Atep kepada JUARA di Mes Persib, Jalan Ahmad Yani, Bandung, Jumat (8/1/2016).

Menurutnya, kehadiran Djanur di tubuh Persib banyak sekali membawa perubahan yang signifikan, terutama kebersamaan antarpemain, kekompakan, dan rasa kekeluargaan yang semakin tinggi di tubuh Persib.

"Dia pelatih yang sangat disiplin dan demokratis. Segala permasalahan selalu melibatkan semua pemain dan kami bebas berpendapat. Jadi, dia bukan hanya pelatih, tapi sekaligus bapak bagi kami," ujar.

Karena itu, pemain asal Cianjur ini berharap Djanur bisa kembali lagi bersama Persib setelah menimbal ilmu di Italia selama satu tahun.

"Saya hanya bisa mendoakan semoga Pak Djanur sukses di Italia dan kembali lagi dengan membawa ilmu untuk kami yang ada di Persib," ucap Atep.

Pelatih Djadjang Nurdjaman direncanakan akan bertolak ke Italia pada 14 Januari untuk menimba ilmu di Inter Milan selama satu tahun.

Keberangkatan Djanur tersebut merupakah hadiah dari PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) yang menaungi tim Persib atas prestasi sang pelatih membawa tim sebagai juara ISL 2014 dan juara Piala Presiden 2015. (Erwin Snaz)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Juara.net
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Liga Italia
Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Liga Inggris
PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
PB IKASI Kirim Arval Raziel dan Ricky Dhisulimah Ikut Kualifikasi Olimpiade

PB IKASI Kirim Arval Raziel dan Ricky Dhisulimah Ikut Kualifikasi Olimpiade

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com