Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penampilan David Pagbe Belum Bikin Djanur Puas

Kompas.com - 24/11/2015, 17:41 WIB
Ferril Dennys

Penulis

Sumber Juara.net


BANDUNG, KOMPAS.com - Pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman, mengaku belum puas dengan penampilan pemain anyarnya, David Ngan Pagbe, yang bermain penuh kontra Surabaya United di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Sabtu (21/11/2015).

Menurutnya, fisik pemain asal Kamerun tersebut sangat tidak siap. Alhasil, Persib kalah 0-1 pada lanjutan penyisihan Grup C Piala Jenderal Sudirman.

"Melihat penampilan perdana Pagbe, saya kurang puas. Dia kelihatan sekali masalah fisik dan memang dia sudah lama tidak bermain," ujar pelatih yang akrab disapa Djanur, Selasa (24/11/2015).

Namun, lanjut Djanur, pengalaman Pagbe bermain sudah tidak diragukan lagi. Pasalnya, sebelum gabung dengan Maung Bandung, pemain berusia 37 tahun tersebut pernah membela tim-tim papan atas Indonesia Super League.

"Kalau pengalaman bertanding dengan pemain baru bagi dia tidak masalah. Komunikasi di lapangan dengan pemain lain di tim pun sudah bagus. Hanya fisik saja yang saya soroti," tambah Djanur.

Pelatih kelahiran Sumedang ini pun belum mau menyebutkan apakah pemain bernomor punggung 5 itu akan kembali diturunkan penuh saat kontra Pusamania Borneo FC (PBFC), Jumat (27/11).

"Ya, lihat saja nanti. Masih ada waktu tiga hari lagi untuk menentukan, tetapi kalau ngak siap akan ada rotasi. Tetapi memang kondisi dia sampai sekarang belum 100 persen siap," kata Djanur.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Honor of Kings Gelar SEA All-Star Showmatch, Influencer asal Indonesia Ikut Berkompetisi

Honor of Kings Gelar SEA All-Star Showmatch, Influencer asal Indonesia Ikut Berkompetisi

Sports
Hasil Copa America 2024: Kolombia Lolos, Brasil Gilas Paraguay 4-1

Hasil Copa America 2024: Kolombia Lolos, Brasil Gilas Paraguay 4-1

Internasional
Prediksi Skor Swiss Vs Italia di Babak 16 Besar Euro 2024

Prediksi Skor Swiss Vs Italia di Babak 16 Besar Euro 2024

Internasional
Run The City Jakarta, Antusiasme Pelari Menuju LPS Monas Half Marathon

Run The City Jakarta, Antusiasme Pelari Menuju LPS Monas Half Marathon

Sports
Carlos Pena Resmi Menjadi Pelatih Persija Jakarta

Carlos Pena Resmi Menjadi Pelatih Persija Jakarta

Liga Indonesia
Hasil Paraguay Vs Brasil: Dribel Pelangi Vinicius, Selecao Menang 4-1

Hasil Paraguay Vs Brasil: Dribel Pelangi Vinicius, Selecao Menang 4-1

Internasional
Swiss Vs Italia: Bastoni Demam, Dimarco Dipastikan Absen

Swiss Vs Italia: Bastoni Demam, Dimarco Dipastikan Absen

Internasional
Euro 2024: Stuttgart Utamakan Kenyamanan dan Keamanan Suporter

Euro 2024: Stuttgart Utamakan Kenyamanan dan Keamanan Suporter

Internasional
Jerman Vs Denmark: Serangan Nyamuk, lalu Ancaman Tornado

Jerman Vs Denmark: Serangan Nyamuk, lalu Ancaman Tornado

Internasional
Legenda Australia Puji Timnas Indonesia dan Erick Thohir

Legenda Australia Puji Timnas Indonesia dan Erick Thohir

Timnas Indonesia
Menuju LPS Monas Half Marathon 2024, Run The City Jakarta Diramaikan 1.000 Pelari

Menuju LPS Monas Half Marathon 2024, Run The City Jakarta Diramaikan 1.000 Pelari

Sports
Argentina Vs Peru: Tim Tango Kehilangan Messi, Hukuman untuk Scaloni

Argentina Vs Peru: Tim Tango Kehilangan Messi, Hukuman untuk Scaloni

Internasional
Hasil Kolombia Vs Kosta Rika: Gol Luis Diaz, Assist James, Cafeteros Pesta

Hasil Kolombia Vs Kosta Rika: Gol Luis Diaz, Assist James, Cafeteros Pesta

Internasional
Link Live Streaming Paraguay Vs Brasil, Kickoff 08.00 WIB

Link Live Streaming Paraguay Vs Brasil, Kickoff 08.00 WIB

Internasional
LPS Monas Half Marathon Jadi Persiapan Odekta Naibaho Menuju PON 2024

LPS Monas Half Marathon Jadi Persiapan Odekta Naibaho Menuju PON 2024

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com