Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sakit Jantung Sempat Bikin Lichtsteiner Pesimistis

Kompas.com - 05/11/2015, 17:24 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

TURIN, KOMPAS.com - Pemain Juventus asal Swiss, Stephan Lichtsteiner, sempat memiliki masalah pada jantungnya. Namun, ia bersyukur bisa pulih dengan cepat dan kembali memperkuat I Bianconeri .

Lichtsteiner mengalami kesulitan bernapas saat Juventus berhadapan dengan Frosinone, pada 24 September 2015. Setelah menjalani pemeriksaan, Lichtsteiner pun dirujuk untuk menjalani operasi jantung.

Kini, pemain berusia 31 tahun itu telah pulih. Bahkan, Lichtsteiner sukses mencetak gol di ajang Liga Champions, ketika Juventus bermain imbang 1-1 dengan Borussia Moenchengladbach di Borussia Park, Selasa (4/11/2015).

"Pastinya aku takut tidak pernah bisa bermain lagi. Menjalani operasi jantung adalah masa yang sulit karena itu merupakan persoalan yang besar," ujar Lichtsteiner.

"Untungnya aku mempunyai keluarga dan teman-teman yang memberikan cinta dan dukungan," kata dia melanjutkan.  

"Para penggemar dari setiap klub juga memberikan semangat. Hal itu merupakan sisi yang indah dari sepak bola," tutur eks pemain Lazio tersebut.

Semangat Lichtsteiner pun muncul kembali. Ia berharap bisa menampilkan performa gemilang dan dapat membantu Juventus meraih prestasi.

"Setelah absen cukup lama, aku tahu belum bisa menunjukkan kemampuan terbaik. Namun, aku terus bekerja keras. (Pelatih Massimiliano) Allegri sering mengecek kondisiku dan aku merasa baik-baik saja," ucap Lichtsteiner.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kata Bellingham Usai Antar Inggris Bekuk Serbia di Euro 2024

Kata Bellingham Usai Antar Inggris Bekuk Serbia di Euro 2024

Internasional
Bangkit Usai Insiden Ambruk di Lapangan, Eriksen Cetak Gol Denmark

Bangkit Usai Insiden Ambruk di Lapangan, Eriksen Cetak Gol Denmark

Internasional
Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Internasional
Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Internasional
Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam 'Raksasa' Euro 2024

Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam "Raksasa" Euro 2024

Internasional
Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Internasional
Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor 'Supersub' Oranye 2 Menit, 18 Detik

Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor "Supersub" Oranye 2 Menit, 18 Detik

Internasional
Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Sports
Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Internasional
Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst 'Supersub', De Oranje Menang 2-1

Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst "Supersub", De Oranje Menang 2-1

Internasional
Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Liga Indonesia
Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Internasional
Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Internasional
Link Live Streaming Polandia Vs Belanda, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Polandia Vs Belanda, Kickoff 20.00 WIB

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com