Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Amerika Serikat Dipermalukan Panama

Kompas.com - 26/07/2015, 08:05 WIB

CHESTER, KOMPAS.com - Amerika Serikat dipermalukan Panama dalam perebutan posisi ketiga Piala Emas 2015, Sabtu malam atau Minggu (26/7/2015) pagi WIB.  

Selaku tuan rumah. AS sama sekali gagal mendapatkan medali, bahkan perunggu sekalipun. Padahal, Sam’s Army pun berstatus sebagai juara bertahan. 

Menghadapi Panama yang dikalahkan di final Piala Emas 2013, AS kalah adu penalti 2-3. Penalti dilakukan setelah kedua tim bermain imbang 1-1 sepanjang waktu normal. 

Panama unggul lebih dulu pada menit ke-55 melalui Roberto Nurse. Lima belas menit berselang, Dempsey mencetak gol ke-7-nya pada ajang ini untuk membuat skor imbang 1-1.

Pada adu tendangan penalti, hanya dua eksekutor pertama AS yang sukses menjalankan tugasnya, Aron Johannsson dan Dempsey. Setelah itu, Fabian Johnson, Michael Bradley, dan DeMarcus Beasley gagal. 

Kiper Panama, Lucas Meija, menjadi pahlawan lantaran sukses menggagalkan penalti Bradley dan Beasley. Sementara itu, dari empat eksekutor Panama, hanya Armando Cooper yang gagal. Tiga lainnya sukses menjalankan tugasnya. 

Panama pun menang 3-2 melalui adu penalti. Kemenangan ini sekaligus membalas dendam kekalahan 0-1 dari AS pada final dua tahun lalu. 

Finis di posisi keempat merupakan catatan terburuk AS sepanjang sejarah Piala Emas. Prestasi terburuk AS sebelumnya adalah peringkat ketiga pada Piala Emas 2003. Selain itu, Sam’s Army selalu lolos ke final, termasuk saat menjadi juara pada dua tahun lalu. 

Gelar milik AS itu akan diperebutkan oleh Jamaika dan Meksiko pada final Piala Emas 2015 yang akan dilangsungkan pada Minggu malam atau Senin (27/7/2015) dini hari WIB. 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com