NAPLES, KOMPAS.com - Lorenzo Insigne membuka peluang hengkang dari Napoli. Menurut agen Insigne, Antonio Ottaiano, Fiorentina merupakan destinasi menarik.
Sejauh ini, Insigne masih menunggu keputusan dari I Partenopei terkait keputusannya. Sebab, manajemen Napoli belum menentukan proyek musim depan setelah gagal tampil di Liga Champions.
"Saya belum menjalin kontak dengan Napoli. Saya pikir, Lorenzo masih masuk dalam rencana klub," ungkap Ottaiano.
"Jika tidak, Florence bisa jadi tempat menarik. Namun, terlalu dini untuk membahas hal itu. Apalagi, kami juga tak tahu apa yang mungkin terjadi antara Napoli dan Fiorentina," lanjutnya.
Insigne merupakan lulusan akademi Napoli. Pemain berusia 25 tahun ini juga diikat dengan kontrak jangka panjang hingga musim panas 2019.
Bila ingin merekrut Insigne, La Viola pun harus merogoh kocek cukup dalam. Berdasarkan Transfermark, nilai Insigne mencapai 15 juta euro (sekitar Rp 223,5 miliar).
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.