Dua pemain itu adalah Agung Prasetyo dan Muhammad Abdul Lestaluhu. Dua pemain itu menjadi pilar penting Timnas U-23 pada tiga pertandinghan terakhir. Dengan adanya mereka di lini belakang, gawang Teguh Amiruddin hanya kejebolan satu gol itu pun via penalti.
Namun pelatih Aji Santoso sudah mempersiapkan penggantinya yang cukup sepadan. Aji pun optimis kedua pemain ini bisa menggantikan peran rekannya yang harus absen.
"Di laga ini dua pemain belakang kita absen karena akumulasi kartu kuning yakni Agung Prasetyo dan M Abduh Lestaluhu. Namun kami sudah siapkan Vava Mario Zagallo dan Hansamu Yama sebagai pengganti mereka," ujar Aji dilansir situs resmi PSSI.
Untuk formasi nanti, Aji tetap mengandalkan pola 4-2-3-1. Dalam pola itu ia ingin pemain Timnas U-23 lebih disiplin, sabar, dan fokus dalam permainan.
"Kami juga fokus membenahi sektor pertahanan Timnas U-23. Yang jelas barisan belakang kami poles agar lebih tenang lagi. Thailand adalah tim yang paling produktif di SEA Games kali ini dengan 16 gol dan hanya kebobolan satu gol," tambah Aji.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.