Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menpora Usahakan Persipura Bertanding Lawan Pahang

Kompas.com - 29/05/2015, 16:32 WIB
Ferril Dennys

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi menyatakan bakal berjuang keras agar Persipura Jayapura bisa bertanding melawan Pahang FA pada pertandingan 16 besar AFC Cup.

Hal tersebut disampaikan Imam melalui sambungan telepon saat Sesmen Kemenpora, Alfitra Salaam, menerima perwakilan Persipuramania, anggota Komisi IV DPRD Provinsi Papua, Yan P Mandenas, anggota Komisi V DPRD Provinsi Papua, Jack Komboy, dan tokoh masyarakat Papua, di kantor Kemenpora, Jumat (29/5/2015).

"Dari awal, kami ingin Persipura bertanding. Karena itu, kami akan berangkat ke AFC. Mereka biar tahu ini bukan kesalahan Indonesia dan Persipura. Namun, kesalahan dilakukan Pahang karena pulang (ke Malaysia). Itu akan kami jelaskan ke AFC," kata Imam.

Pernyataan Imam disambut tepuk tangan oleh pihak yang hadir dalam dialog tersebut. Seusai pertemuan ini, Wakil Ketua DPRD Provinsi Papua, Eduardo Kaize, menyambut baik usaha Imam.

"Atas nama masyarakat dan seluruh pemerintah di Papua, kami mengucapkan terima kasih kepada Menpora yang sudah mau bertemu dengan kami sore ini. Persipura juga diusahakan kembali bermain. Oleh karena itu, seluruh masyarakat Papua, (kami harap) tenang, berdoa, sambil menunggu proses sementara yang dilakukan," tuturnya.

Pertandingan babak 16 besar antara Persipura dan Pahang sedianya digelar di Stadion Mandala, Selasa (26/5/2015). Namun, pertandingan batal digelar karena tiga pemain Pahang, yaitu Dickson Nwakaeme asal Nigeria, Zesh Rehman asal Pakistan, dan Domion Delano Stewart asal Jamaika, gagal mendapatkan visa masuk ke Indonesia.

Tak ayal, seluruh tim Pahang memutuskan langsung pulang ke Malaysia. Pihak tim Pahang kemudian menyalahkan PSSI, mengingat mereka dijanjikan visa on arrival, yang disediakan bagi para pemain tim tamu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com